AYAM BESENGEK

By robertus, Rabu, 3 Agustus 2016 | 17:00 WIB
AYAM BESENGEK (robertus)

Ayam besengek, hidangan khas Jepara berbahan ayam nan lezat. jangan ragu menjungi resepnya.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 1 ekor ayam (800 gram), potong 12 bagian
    • 3 batang serai, ambil putihnya, memarkan
    • 6 lembar daun jeruk, buang tulangnya, sobek-sobek
    • 1.000 ml santan dari 1 1/2 butir kelapa
    • 1 sendok makan garam
    • 2 sendok teh gula merah
    • 2 sendok teh air asam, dari 2 sendok teh asam dan 1 sendok makan air
    • 2 sendok makan untuk menumis
  2. Bumbu halus:
    • 12 butir bawang merah
    • 4 siung bawang putih
    • 2 cm lengkuas
    • 4 buah cabai merah
    • 1 1/2 sendok teh ketumbar
    • 1/4 sendok teh jintan
    • 1 sendok teh terasi, bakar

Cara Membuat Ayam Besengek:1. Lumuri ayam dengan 1/2 sendok teh garam. Panggang ayam sampai berubah warna.2. Tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk sampai harum. Tambahkan ayam. Aduk rata. 3. Masukkan santan, garam, gula merah, dan air asam. Masak sampai meresap.(Ri) Untuk 6 porsi

Baca juga:

 

AYAM BESENGEK

AYAM BACEM BALUT PANDAN

AYAM BESENGEK

SEMUR AYAM