GADON TELUR

By robertus, Selasa, 25 Oktober 2016 | 17:00 WIB
GADON TELUR (robertus)

Gadon telur, menu pelengkap nan lezat. Mari simak resepnya.

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
    • 12 butir telur puyuh, rebus, masing-masing belah 2 bagian
    • 5 butir telur ayam, dikocok lepas
    • 100 ml santan dari 1/4 butir kelapa
    • 50 gram soun, rendam, tiriskan
    • 1 batang daun bawang, dipotong 1/2 cm
    • 1 buah cabai merah, diiris miring
    • 2 buah cabai hijau, diiris miring
    • 1/2 sendok teh garam
    • 12 lembar daun pisang bentuk takir
  2. Bumbu halus:
    • 1 1/4 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh merica bubuk
    • 2 buah cabai merah
    • 4 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih

Cara membuat Gadon Telur:1. Aduk telur ayam dan bumbu halus hingga rata.2. Masukkan soun dan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.3. Tambahkan daun bawang, cabai merah, cabai hijau, dan garam.4. Sendokkan ke atas takir, tambahkan telur puyuh.5. Kukus di atas api sedang 35 menit sampai matang. (Dn)Untuk 12 porsi

Baca juga:

GADON TELUR

GADON TAHU

GADON TELUR

GADON AYAM TAHU

GADON TELUR

GADON TEMPE