Pisang goreng masih menjadi penganan yang paling disuka untuk kategori gorengan. Tengok saja di gerobak penjual gorengan, sampai munculnya tren pisang krispi pontianak beberapa waktu lalu. Pisang bisa tampil utuh, dipotong kecil-kecil, sampai potongan bergaya kipas. Namun kini pisang goreng bentuknya lebih lucu dan imut-imut, seperti banana balls dan banana pops.Kedua jenis pisang gaya baru ini bisa Anda cicipi di gerai Ta'Bnana yang terletak di daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara. Pemiliknya, Ery Ashok (52), mengolah kudapan rakyat ini dalam bentuk yang lebih unik dan beragam. Tak ada lagi pisang goreng bergaya konvensional yang diiris serong atau berbentuk kipas. "Kalau bentuk potongan seperti itu sudah banyak," ujarnya.Usaha yang dibidik Ery Ashok (52) dan istrinya Mia (47), terinspirasi dari berbagai jenis penganan populer seperti kentang goreng (french fries), bitterbalen, nugget, chicken strips, risoles, hingga pop corn. Semua bentuk penyajian makanan ini dijadikan dasar untuk membuat kreasinya dengan bahan dasar pisang.Misalnya banana stick yang jadi andalan Ta'Bnana. Bentuknya mirip sekali dengan kentang goreng yang diiris memanjang. Teksturnya renyah saat digigit, namun berpadu dengan kelembutan pisang di dalamnya.Ada juga banana risoles. Sajian ini tak kalah unik karena bagian dalam pisangnya bisa diberi berbagai macam isi. Jadi sebelum dibalut tepung, pisang ditusuk dengan alat khusus hingga bagian tengahnya berlubang. Setelah itu diisi dengan berbagai filling seperti keju, cokelat, hingga aneka selai buah-buahan. Jenisnya tersedia selai kurma, stroberi, kacang merah, hingga bluberi. Setelah itu barulah digoreng dengan balutan tepung yang renyah. Satu buah banana risoles dipatok dengan harga Rp 3.500.Untuk penggemar pisang, masih ada kreasi lain yang imut-imut. Namanya banana balls. Ery membuatnya berbentuk bulat-bulat seperti kelereng. Isinya juga bermacam-macam, lo. Ada cokelat, kacang merah, kacang hijau, kurma hingga buah nanas yang sudah diolah menjadi selai terlebih dulu. Banana balls ini dijual dalam cup seharga Rp 6.500 per 65 gram.Ukuran banana balls cukup mungil. Diameternya kira-kira hanya 2 sentimeter. Namun ternyata masih ada lagi pisang goreng yang lebih kecil, lo. Namanya banana pops. Saat mencicipinya terasa cukup unik, layaknya menikmati kacang goreng saja saking kecilnya. Banana pops juga disajikan dalam cup kecil seharga Rp 6 ribu per 65 gram. "Banana pops kami buat karena terinspirasi dari popcorn," lanjutnya.Semua jenis pisang baru digoreng saat pembeli memesan. Jadi tersaji panas. Selain itu masih tersedia toping yang bisa dipilih sesuai selera. Mau pilih bumbu tabur atau saus. Untuk bumbu tabur tersedia rasa keju, barbekyu, jagung manis, dan sambal balado. Sedangkan toping sausnya bisa memilih mayones, keju, cokelat, stroberi, bluberi, dan saus barbekyu. Sebagai alternatif, Ery juga menyiapkan Ta'Bnana dalam bentuk beku. Tinggal digoreng untuk dinikmati sendiri, atau dijual ulang. Ery bahkan membolehkan menggunakan merek Anda sendiri. Nah, Anda tertarik ikut terjun berbisnis pisang goreng ala Ta'Bnana?
Ta'BnanaJl Boulevard Raya Blok LB I No 6 Kelapa Gading Jakarta Utara (021) 7022 8469/7074 3589/ 08128045939