Olahan Ikan Gurame di RM Suminar

By retno, Jumat, 8 Februari 2013 | 08:08 WIB
Olahan Ikan Gurame di RM Suminar (retno)

Untuk bersantap berombongan di Ngawi, Rumah Makan Suminar boleh menjadi pilihan. Rumah makan ini mengandalkan ikan gurame sebagai menu utamanya.     Gurame miri pedas misalnya, merupakan salah satu olahan gurami yang paling favorit. Hidangan ini menyajikan satu ekor ikan gurami berukuran sedang yang telah digoreng, kemudian dimasak kembali dalam kuah kecoklatan. Kuahnya memadukan beberapa bumbu sedap seperti kemiri, bawang merah, hingga potongan cabai hijau dan cabai rawit yang melimpah. Rasa manis, gurih, dan pedas berpadu menyelimuti ikan gurami ini. Nikmat sekali menu gurami yang dipatok dengan harga Rp 5 ribu per 100 gram.Selain olahan gurame miri pedas, juga tersedia gurami bakar dan goreng. Ada juga menu yang tak kalah disukai, yaitu ceker asam manis. Sajian sederhana ini menyajikan ceker yang dimasak dalam kuah kecokelatan bercita rasa asam manis. Cekernya empuk sekali dan terlepas dari tulangnya begitu mudah saat disantap. Sajian ini bisa dinikmati dengan harga cukup Rp 7.500.Rumah makan yang sudah 14 tahun berdiri ini milik Ny. Supriyanto (48). Masih ada beberapa menu pilihan lainnya seperti ayam bumbu rujak, lele bakar, hingga nasi rawon.    Rumah makan berkapasitas 150 orang beroperasi  mulai pukul 08.00 – 21.00 tiap harinya. Selain di Ngawi, cabang rumah makan ini juga bisa Anda temukan di Magetan.

RM Suminar Jl. Basuki Rahmat No. 40Telp. (0351) 742280