Manfaat Teh Matcha Ternyata Sangat Banyak!

By dini, Minggu, 2 Agustus 2015 | 17:00 WIB
Manfaat Teh Matcha Ternyata Sangat Banyak! (dini)

      SajianSedap.com - Belakangan ini, banyak sekali minuman maupun makanan yang menggunakan matcha sebagai pilihan rasa. Entah untuk bubble tea, cake, cookies, atau es krim. Varian ini sangat digemari karena rasanya yang enak. Tetapi di balik rasanya yang nikmat, ternyata matcha juga baik bagi kesehatan tubuh manusia.       Matcha, sama seperti teh pada umumnya, berasal dari tanaman teh Camellia Sinensis. Daun teh ini memiliki kualitas yang baik, di mana seluruh daun tehnya ditumbuk halus menjadi bubuk. Untuk membuat semangkuk matcha, biasanya satu sendok teh bubuk matcha ditambahkan ke dalam 1/3 cangkir air panas. Campuran itu lalu diaduk sampai berbusa. Di kedai teh, campuran matcha ini biasanya dinikmati dengan susu dan pemanis.

      Meskipun begitu, sebenarnya tak disarankan untuk menambahkan susu dan gula terlalu banyak ke dalam teh matcha untuk mencegah manfaatnya hilang. Sebab, teh matcha ternyata punya banyak manfaat kesehatan, lho. Ini beberapa di antaranya:Mencegah kerusakan oksidatif.

      Kandungan antioksidannya yang tinggi membuat matcha mampu mencegah kerusakan oksidatif di dalam tubuh. Karena bubuk matcha didapatkan dari seluruh daun tehnya, Anda akan mendapatkan kadar antioksidan yang lebih tinggi serta nutrisi lainnya yang lebih besar daripada teh hijau biasa.

Melindungi diri dari kanker dan penyakit jantung.

      Matcha juga kaya akan senyawa antioksidan yang disebut polifenol, yaitu epigallocatechin-3-gallate (biasa disebut EGCG), biasa ditemukan pada teh hijau. Namun, kadar EGCG pada matcha tiga kali lebih besar daripada EGCG pada teh hijau. Antioksidan ini telah terbukti mampu melindungi diri dari penyakit kronis seperti kanker dan penyakit jantung. Yang tak kalah menarik, senyawa ini juga mampu bertindak sebagai bahan antipenuaan.

Membakar kalori.

      Seperti teh hijau, matcha juga dapat meningkatkan thermogenesis, yaitu tingkat pembakaran kalori pada tubuh. Hal ini membuat matcha bisa dijadikan bagian dari program penurunan berat badan.

Meningkatkan energi setara dengan kopi.

      Tidak hanya kopi yang dapat memberikan energi bagi tubuh Anda, melainkan juga matcha. Sebab, matcha mengandung kafein lebih banyak daripada teh hijau, boleh dibilang sama dengan secangkir kopi. Hal ini disebabkan matcha merupakan sumber L-Theanine, asam amino yang bisa membuat Anda melek sekaligus memberikan rasa tenang, sehingga baik untuk memperbaiki konsentrasi. (MM/Body and Soul)