SajianSedap.com – Flu atau Influenza adalah infeksi virus yang umumnya menyerang sistem pernafasan bagian atas, mencakup hidung, tenggorokan dan paru-paru. Batuk kering, pilek, demam, menggigil, hidung tersumbat, pilek, sakit kepala, sakit tenggorokan dan bersin adalah beberapa gejala flu. Biasanya banyak orang lebih memilih mengonsumsi obat untuk sekedar menghilangkan atau bahkan menyembuhkan flu. Padahal sebenarnya semua bisa ditumpas oleh jahe. Ya, jahe obat herbal untuk mengatasi flu. Jahe bisa digunakan untuk menyembuhkan flu secara alami tanpa efek samping, dan memberikan hasil yang tahan lama. Kok, bisa?• Jahe memiliki sifat anti-bakteri dan anti-virus alami yang membantu melawan virus flu.• Jahe juga memiliki analgesik dan anti-inflamasi yang membantu menyembuhkan rasa sakit, iritasi, dan ketidaknyamanan yang disebabkan oleh flu.• Jahe mengandung senyawa yang disebut shagoals dan gingerol yang membantu untuk merangsang sekresi cairan pencernaan yang menetralkan asam lambung.• Jahe juga memiliki sifat ekspektoran yang banyak membantu dalam mengobati flu dan gejala dengan membuat sistem pernapasan kembali baik dan normal.• Terakhir, jahe memiliki oleoresin yang banyak membantu dalam mencegah lendir yang berlebihan, sekaligus memerangi infeksi virus. Pertanyaan selanjutnya, bagaimana mengolah jahe menjadi obat herbal untuk mengatasi flu? Mudah saja. Pertama, kupas kulit jahe dan cuci bersih jahe. Kemudian, kunyah hingga semua sari jahe keluar. Cara lain, coba campur ¼ buah lemon dengan jahe yang sudah diparut dan madu. Lalu aduk hingga rata. Saat akan diminum, ambil 1 sdm campuran tersebut, dan masukkan ke dalam air hangat. Aduk rata dna minum air yang telah ditambahkan 1 sdm campuran tadi. Simpan sisa campuran lemon, jahe dan madu di dalam kulkas, maka akan tahan hingga 3 bulan. Kalau tidak mau dicampur dengan lemon dan madu, jahe bisa pula dicampur dengan kunyit, bubuk cabai, atau kayu manis. Atau, masukkan saja dalam sup atau teh hangat. Pokoknya, sebelum memutuskan mengonsumsi obat-obatan kimia, coba dulu manfaatkan bahan-bahan herbal yang ada di dapur. (SCI/ dari berbagai sumber)FOTO: DAVIDWOLFE.COM