Cooking Show Bersama Tim Uji Dapur Sedap

By nisa, Minggu, 6 Maret 2016 | 17:00 WIB
Cooking Show Bersama Tim Uji Dapur Sedap (nisa)

      SajianSedap.com – Baik cooking class atau cooking demo biasanya  menunjukkan cara memasak makanan, baik yang sedang tren ataupun sekedar step by step. Seperti Cooking Show bersama tim uji dapur Sedap yang menunjukkan step by step pembuatan Cake & Pastry Trendy.       Acara yang dimulai pada pukul 09.00 WIB tersebut dipenuhi peserta yang sangat berantusias. Hal tersebut terlihat dari sudah ramainya ruangan sebelum acara dimulai, dan panjangnya antrian pendaftaran peserta. Peserta yang datang tidak hanya dari kaum ibu rumah tangga, tapi juga diikuti oleh beberapa remaja putri, remaja putra, bahkan bapak-bapak. Peserta tidak hanya datang dari sekitaran Jakarta Barat saja, namun ada beberapa peserta terjauh dengan lokasi tempat tinggal di Cirebon, Pandeglang, dan Bogor.       Pembukaan acara dilakukan oleh Roby selaku MC dengan berbincang mengenai acara apa saja yang akan diikuti oleh peserta dan cara berlangganan Majalah Sedap dan Tabloid Saji. 30 menit berlalu, acara dilanjutkan oleh ibu Semi selaku Editor in Chief Saji & Sedap. Beliau membuka acara dengan memberikan penjelasan mengenai masakan yang akan diolah dan tren makanan yang sedang ada saat ini. Perpaduan antara dua jenis hidangan menjadi satu, seperti Cronut (Croissant & Donut) dan hidangan lainnya yang bisa jadi cocok untuk usaha atau sekedar hobi masak.       Selama acara berlangsung, seluruh proses memasak dilakukan oleh tim uji dapur Sedap dan proses pembuatan serta bahan dijelaskan oleh ibu Semi. Hidangan pertama adalah Croffin, perpaduan antara Croissant & Muffin yang memiliki bentuk seperti muffin, namun tekstur berlapis-lapis seperti croissant. Lalu, Flower Choux Cup, kue sus yang dicetak menyerupai bunga diisi dengan dua jenis vla. Selanjutnya, Red Velvet Cheese Cake Pie yang merupakan pie red velvet yang diisi dengan lapisan red velvet cake, cheese cake, dan crumble yang tentunya red velvet juga. Keempat ada Brownie Cupcake Filling Dark Cherry, kue brownies yang dicetak dalam aluminium cup, lalu diisi dengan dark cherry dan ditaburi dengan crumble yang terbuat dari corn flake. Terakhir ada Coconut Green Bean Layer Cake, cake lapis yang terbuat dari lapisan biskuit dan kelapa kering, cake kacang hijau, jeli kacang hijau, dan cheese mouse.       Hhhhmmm..... sangat mengundang selera sekali ya kue-kue tersebut. Pastinya tidak cukup satu, dua, atau bahkan tiga untuk dicicipi. (SCI)