Sajian Berpinggan untuk Menu Paskah

By retno, Rabu, 23 Maret 2016 | 17:00 WIB
Sajian Berpinggan untuk Menu Paskah (retno)

      SajianSedap.com - Pinggan pada umumnya terbuat dari keramik atau kaca. Pinggan ini dapat digunakan dalam suhu panas dalam oven atau microwave. Untuk anda yang merayakan Paskah, kali ini tersaji hidangan dengan pinggan tahan yang pantas untuk dicoba. Berikut sajian berpinggan untuk menu Paskah anda. Makaroni skotel    Makaroni skotel atau makaroni panggang adalah sajian berbahan makaroni. Bahan lain yang melengkapinya adalah susu, daging cincang atau daging asap yang dipotong-potong. Telur, garam, merica dan pala bubuk. Masukkan semua bahan dalam pinggan tahan panas. Keju parmesan atau keju parut menjadi sentuhan akhir dalam membuatnya. Panggang sampai matang.    Pastel Tutup        Kentang merupakan bahan utama dalam membuat pastel tutup. Wortel yang dipotong dadu kecil, buncis, daging cincang atau ayam menjadi isi atau lapisannya. Sajian ini sangat pas untuk dinikmati dengan saus sambal atau saus tomat. Klappertart    Sajian ini lebih cocok untuk dessert. Rasa yang manis dan tekstur yang lembut terlihat cantik dengan taburan kismis. Membuatnya cukup mudah yaitu rebus susu dan gula dan masukkan larutan tepung maizena, terigu dan vanilla dalam sebagian susu.     Setelah kental adonan ini ditambah margarine, telur, kelapa muda, kenari, kismis. Aduk rata. Tuang dalam pinggan dan oven sampai matang. Baked Rigatoni    Rigatoni adalah salah satu jenis pasta berbentuk tabung. Cara mematangkannya dengan direbus. Untuk membuat baked rigatoni, cukup denga menumis bawang putih dan bombay dengan butter sampai harum tambah tomat, garam dan lada. Sisihkan     Rigatoni dapat diisi dengan ayam giling yang telah dibumbui. Tata dalam pinggan siram dengan saus tomat yang telah dibuat tadi. Saus keju yang terbuat dari susu, terigu dan keju parut menjadi lapisan yang sempurna untuk sajian ini. Panggang sampai matang. (RPN/ dari berbagai sumber)FOTO: SAJIANSEDAP.COM