Aneka Gulai Nusantara

By nisa, Selasa, 12 April 2016 | 17:00 WIB
Aneka Gulai Nusantara (nisa)

      SajianSedap.com - Gulai adalah makanan yang berbahan baku daging ayam, ikan, daging kambing, daging sapi, jeroan, atau sayuran. Bahan utama tersebut dimasak dalam kuah bumbu rempah yang bercitarasa gurih. Ciri khas gulai adalah bumbu yang kaya rempah. Berikut beberapa aneka gulai nusantara.Gulai Ikan Patin      Gulai khas Jambi ini dibuat dari ikan patin yang dimasak dengan menggunakan tempoyak, daging buah durian yang difermentasi. Namun, banyak orang yang mengganti tempoyak dengan santan kelapa. Penggantian tempoyak bertujuan untuk menghindari bau dan rasa tempoyak yang sangat menyengat.Gulai Belacan      Gulai khas Riau ini berbahan dasar Belacan, yaitu masakan dengan bahan dasar kuah yang dicampur dengan terasi. Biasanya bahan utama dari Gulai Belacan adalah daging atau udang dan ikan.Gulai Taboh      Gulai Taboh adalah kuliner khas Lampung yang dapat diartikan sebagai Gulai Santan. Gulai iniberisi khattak atau kacang-kacangan, seperti kacang merah, kacang panjang, khattak tuwoh, rebung, kentang, dan lainnya.Gulai Melung      Gulai Khas Purbalingga, Jawa Tengah ini sebenarnya adalah Gulai Kambing. Tekstur daging kambing pada gulai ini empuk dengan rasa gulai yang pedas, manis, dan gurih. Gulai Melung terdiri dari kuah, daging, tulang (balungan), dengkil (bagian dari kaki kambing), dan juga bagian kepala. Gulai ini disajikan dengan ketupat, kuah terpisah, dan daging diletakkan dalam mangkuk/piring. Gulai Ayam Nanas      Gulai khas Kepulauan Riau ini memiliki kuah santan yang kental. Santan yang digunakan adalah santan cair dan santan kental. Gulai ini sangat unik, karena menambahkan nanas pada gulai ayam, sehingga menghasilkan rasa asam manis pada hidangan gulai ini.Gulai Kulak Kukut      Gulai Kulak Kukut merupakan gulai khas Lampung. Bahan utama dari gulai ini adalah kulak kukut atau jamur krikit. Selain itu, gulai ini berisi petai dan labu parang. Gulai Balak      Gulai Balak adalah masakkan khas lampung yang terbuat dari daging kambing atau sapi yang dimasak dengan santan dan rempah lampung. Gulai ini semacam gulai kambing, namun daging kambing yang digunakan bisa diganti dengan daging sapi. Gulai manakah yang jadi favorit Anda? (SCI/dari berbagai sumber)FOTO: DAVEBAKES.COM