SajianSedap.com – Berikut terdapat jenis kacang-kacang yang bagus untuk kesehatan. Bisa jadi referensi camilan dan taburan makanan Anda sehari-hari.Almond 30 gr almond mengandung 184 kalori, 16,8 gr lemak, seng, selenium, vitamin E, dan nutrisi lain yang baik untuk jantung, memerangi kanker, dan menurunkan kolesterol, dibandingkan jenis kacang lainnya. Kacang yang dipanggang akan membuat tekstur agak kenyal dan rasa yang ringan.Kacang Mete Kacang ini mengandung tinggi pati, seng, kalium, 183 kalori, dan 15,3 gr lemak. Di berbagai negara Asia, kacang ini umumnya dipanggang. Sekitar 65% lemak yang terdapat dalam kacang mete berasal dari asam oleat, minyak tak jenuh tunggal dengan manfaat untuk melindungi penyakit jantung dan kanker.Hazelnut Kacang ini dibungkus dengan cangkang yang keras dan agak pahit, setelah cangkang dikupas akan ada kacang yang cocok dijadikan pendamping daging dan permen. Hazelnut mengandung vitamin B, 195 kalori dan 19,2 gr lemak. Hazelnut juga bagus untuk kesehatan kulit dan rambut.Pecans Pecans mengandung lemak tinggi yang membuat kacang ini kaya rasa, krimi, dan bermentega. Pecans mengandung 207 kalori dan 21 gr lemak. Di Amerika, kacang ini sering digunakan pada kue dan permen, bahkan dicampur dengan bahan lain seperti cayenne dan rempah dalam hidangan gurih. Sebagian kandungan lemak pecans dalam bentuk asam oleat tak jenuh tunggal yang menyehatkan jantung.Pistachios Kacang asli Timur Tengah ini memiliki kalsium yang tinggi dan cangkang alami, yang akan dikupas sesaat akan dikonsumsi. Warna hijau Pistachios adalah hasil dari klorofil yang berkembang sebagai benih tumbuh. Pistachios mengandung 183 kalori, 15,3 gr lemak, kalsium, zat besi, dan magnesium. Ketika membeli pistachio, hindari dengan cangkang yang tertutup sepenuhnya. Cangkang tertutup rapat menandakan kacang yang belum matang. Pistachios menjadi makanan ringan yang populer dimakan mentah.Walnuts Kacang ini tinggi asam lemak omega-3, sehingga membuat kacang sangat rentan menjadi tengik. Selain itu, walnuts juga mengandung 206 kalori dan 21 gr lemak. Ketika membeli kenari, cara terbaik untuk menyimpannya adalah diletakkan di dalam kulkas/freezer. Walnuts biasanya dipanggang dan dicincang untuk dijadikan taburan salad atau hidangan gurih lainnya. (SCI/ dari berbagai sumber)FOTO: SERVINGJOY.COM