Kelompok Umbi sebagai Makanan Pokok

By nisa, Kamis, 21 April 2016 | 17:00 WIB
Kelompok Umbi sebagai Makanan Pokok (nisa)

      SajianSedap.com – Tidak hanya beras yang bisa dijadikan makanan pokok, karena kandungan karbohidratnya. Berikut kelompok umbi yang bisa jadi makanan pokok, selain nasi. Ubi Jalar      Ada tiga jenis ubi jalar, yakni yang berwarna putih kecoklatan, merah, dan ungu. Ubi jalar memiliki rasa manis dengan indeks glikemik rendah, sehingga cocok bagi penderita diabetes.       Ubi jalar mengandung karbohidrat kompleks yang tinggi, vitamin C yang berguna merawat elastisitas kulit, vitamin B6 yang dapat mencegah serangan jantung, kalium yang berfungsi menstabilkan tekanan darah dan dapat mengurangi stres, serta vitamin A dan beta karoten untuk melindungi paru, mencegah kanker paru, dan kanker mulut. Singkong      Bagian singkong yang berwarna putih/kuning adalah bagian yang dapat dimakan. Singkong banyak dijadikan makanan pokok, karena mengandung banyak karbohidrat, namun rendah protein. Menurut pakar tanaman obat, singkong memiliki efek farmakologis sebagai antioksidan, antikanker, antitumor, dan menambah nafsu makan. Singkong bisa diolah menjadi tape, gaplek, tepung gaplek, dan tepung tapioka. Talas      Talas biasanya hanya dijadikan camilan, bukan sebagai makanan pokok. Namun, ada juga daerah yang menjadikannya makanan pokok, seperti Sorong, Papua. Selain umbinya, tunas muda dan tangkai daun talas bisa dikonsumsi. Seperti umbi-umbian lainnya, talas mengandung tinggi karbohidrat, namun rendah protein dan lemak. Talas mengandung kristal kalsium oksalat yang menyebabkan rasa gatal. Rasa gatal ini dapat dihilangkan dengan perebusan/pengukusan.Kentang      Di beberapa negara di dunia, kentang dijadikan makanan pokok. Sekarang ini, banyak orang yang beralih mengkonsumsi kentang, dalam rangka memenuhi asupan karbohidrat saat diet. Kandungan proten dan mineral kentang lebih tinggi dari nasi. Jika mengkonsumsi kentang bersama kulitnya, maka Anda sama saja mengkonsumsi karbohidrat kompleks. (SCI/ dari berbagai sumber)FOTO: GLUTENFREEGIGI.COM