Unbaked Cake Bagi Para Pemula

By nisa, Senin, 6 Juni 2016 | 17:00 WIB
Unbaked Cake Bagi Para Pemula (nisa)

      SajianSedap.com – Membuat kue bukan hal yang sulit lagi, lho. Tidak punya oven? Tidak perlu khawatir, berikut ada beberapa unbaked cake yang bisa Anda para pemula buat. Tidak perlu menggunakan oven, lho. Unbaked Strawberry Cheese Cake

Unbaked Cake Bagi Para Pemula
      Kue yang lembut satu ini dipadukan dengan segarnya rasa dan aroma buah stroberi. Pasti tidak akan ada yang bisa menolak kelezatan dari kue cantik berikut ini. Bahan dan cara membuatnya mudah, lho. Tidak sulit sama sekali. Penasaran? Unbaked Avocado Pai

Unbaked Cake Bagi Para Pemula

      Tidak punya oven bukan berarti Anda tidak bisa membuat kue pai. Unbaked Avocado Pai ini salah satu kue pai yang mudah dibuat. Baik dari bahannya hingga cara membuatnya. Rasanya tidak kalah enak dengan pai panggang, lho.Puff With Unbaked Cheese Cake Spekulas

Unbaked Cake Bagi Para Pemula

      Lagi lagi sajian cheese cake. Tapi cheese cake kali ini lebih unik, lho. Kombinasi puff pastry dan unbaked cheese cake membuatnya lebih spesial dan istimewa. Assorted Mini Unbaked Cheese Cake

Unbaked Cake Bagi Para Pemula

      Bingung mau buat kue tapi tidak punya oven? Mau buat kue tapi belum pernah membuat satu pun kue sebelumnya? Tidak perlu takut gagal dan rasanya tidak enak jika Anda mencoba kue yang satu ini. Keluarga dan tetamu juga pasti tidak akan menolak jika disajikan kue yang satu ini.Unbake Cheese Klapertart

Unbaked Cake Bagi Para Pemula

      Klapertart tidak hanya bisa dibuat dengan cara dipanggang atau dikukus saja, lho. Berbekal resep yang satu ini, Anda juga bisa membuat dan menyajikan Unbake Cheese Klapertart yang lezat dan unik untuk keluarga tercinta.Napolitan Unbake Cheese Cake

Unbaked Cake Bagi Para Pemula

      Unbake cheese cake tiga warna ini memiliki keunggulan rasa pada setiap lapisannya. Wow, kebayang, kan, tiga rasa disatukan dalam satu cake yang lezat.Unbaked Cheese Cake

Unbaked Cake Bagi Para Pemula

      Cheese cake yang satu ini lebih mudah dan rasanya sudah pasti enak, lho. Tidak kalah dengan cheese cake yang dipanggang. Bisa Anda sajikan sebagai sajian tetamu, atau menu pencuci mulut setelah acara makan bersama keluarga.      Wah, tampak lezat ya semua kue unbaked tersebut! Daripada penasaran dengan rasanya, langsung klik saja link-nya dan segera coba buat sendiri di rumah. Keluarga tercinta pasti suka dengan rasanya. (SCI)FOTO: REDAKSI SEDAP SAJI