SajianSedap.com – Makanan/minuman yang kita konsumsi bisa membuat usus menjadi kotor, dan menjadi sumber penyakit. Selain itu, ada beberapa alasan lain usus perlu dibersihkan. Apa saja itu? Yuk, simak uraiannya berikut ini!Menormalkan Profil Lemak Pembatasan jumlah dan jenis makanan, secara langsung akan mengurangi lemak. Penurunan kadar lemak baik di dalam tubuh atau di dalam usus yang konsisten dalam jangka panjang, bisa membawa bonus berikutnya, seperti turunnya berat badan.Menurunkan Kadar Kolesterol Penurunan kadar lemak darah biasanya secara tidak langsung akan diikuti oleh membaiknya profil kolesterol, karena lemak adalah bahan baku kolesterol. Program detoksifikasi penurunan kadar kolesterol bisa dilakukan secara rutin, misalnya sebulan sekali.Menjaga Kebugaran Pada awal pembersihan saluran cerna, tubuh cenderung merasa lemah karena pembatasan asupan makanan. Tapi, itulah proses detoksifikasi yang akan membuat tubuh terasa lebih bugar, karena metabolisme tubuh membaik dan usus lebih bersih.Meminimalkan Paparan Racun Sebagian makanan atau minuman yang kita konsumsi mengandung zat-zat kimia. Zat-zat tersebut bisa berasal dari pengawet, pemanis, dan zat sejenis lainnya. Selain itu, racun bisa juga dihasilkan dari proses pengolahan yang tidak benar dan tidak bersih. Proses detoksifikasi usus akan meminimalkan paparan zat-zat racun, sekaligus mempercepat pengeluarannya dari saluran cerna.Melancarkan Pencernaan Kesehatan pencernaan ditentukan oleh produksi enzim cerna yang didapat dari kelenjar ludah, lambung, pankreas, hingga empedu. Kelenjar tersebut bisa mengalami kelelahan bila perut terus menerus diisi terlalu banyak makanan. Salah satunya adalah perut kembung. Proses detoksifikasi usus akan mengembalikan fungsi kelenjar-kelenjar tersebut, dan membuatnya siap memproduksi enzim cerna.Mencegah Kanker Kolon (Usus Besar) Kanker kolon timbul karena banyak faktor, salah satunya adalah paparan racun dari makanan yang dikonsumsi. Pola makan rendah meningkatkan terjadinya kanker ini. Makin lama kolon menahan buang air besar, makin lama paparan ampas makanan yang sebenarnya harus segera dibuang. Itu sebabnya usus harus dijaga kesehatannya, agar tidak sampai mengalami sembelit kronis lewat pola makan tinggi serat, ditambah cukup asupan air dan olahraga rutin. (MS/ SCI)FOTO: DAVIDGOWING.COM