Rahasia Sukses Membuat Claypot Rice

By dina, Sabtu, 24 September 2016 | 17:00 WIB
Rahasia Sukses Membuat Claypot Rice (dina)

      SajianSedap.com – Jika sudah mahir membuat claypot rice, masakan khas Tiongkok yang hangat dan lezat, meja makan kita akan lebih semarak. Hidangan ini bergizi, kaya rasa, dan mudah untuk disiapkan. Claypot rice juga harus disajikan dalam keadaan panas beruap. Baru dilihat saja, claypot rice sudah sangat menggoda untuk dihabiskan.

      Rahasia sukses membuat claypot rice adalah teknik dalam mengolah dan memasak bahan. Pemilihan bahan-bahan yang pas juga mempengaruhi rasa dan tekstur. Nasi claypot yang lezat akan bertekstur agak renyah dan berkerak, bukannya benar-benar lembut seperti bubur walaupun kuahnya kental dan hangat. Kuahnya juga harus gurih dan bercita rasa lezat.

      Dalam pemilihan bumbu seperti kecap asin, saus tiram, dan minyak wijen, carilah yang berkualitas baik. Jika perlu, tanyakanlah rekomendasi merk yang paling lezat ke toko yang khusus menjual bahan makanan Tiongkok. Selain itu, agar rasanya lebih menonjol, unsur cairan yang paling tepat digunakan untuk memasak claypot adalah kaldu ayam, daging, seafood, atau sayuran, bukan sekedar air saja.

      Proses membuat claypot dimulai dari merendam nasi di air matang selama 30 menit. Tujuannya adalah membuat nasi menyerap air hingga lembab namun tidak membuatnya lembut.

      Selain itu, topping claypot yang berupa daging-dagingan seperti ayam, seafood, atau sapi harus dimasak terlebih dahulu. Jika tidak, claypot akan lama matang sehingga nasi menjadi lembek. Rasa daging- juga tidak akan terlalu kuat jika tidak dimasak dengan bumbu secara terpisah. Begitu pula dengan saus claypot.

      Panaskanlah wadah claypot di api sedang, lalu masukkan kaldu dan bumbu. Tutup claypot dan masak nasi hingga setengah matang.Setelah nasi setengah matang, masukkan daging-dagingan serta campuran bumbu. Di tahap ini, sayuran segar juga bisa dimasukkan karena matang dengan cepat. Tutuplah claypot, lalu masak dengan api kecil hingga seluruh bahan matang. Nasi claypot lezat pun dapat segera disajikan.

      Mudah, bukan, memasak claypot rice di rumah? Mari mempraktikkannya di rumah untuk memanjakan keluarga serta sahabat-sahabat kita. (DV/ dari berbagai sumber)

FOTO: DIARYGROWINGBOY.COM

Baca juga: Clay Pot Rice Beef and Veggie, Nasi Claypot, Clay Pot Seafood