Membuat Olahan Seafood Bakar

By dina, Minggu, 9 Oktober 2016 | 17:00 WIB
Membuat Olahan Seafood Bakar (dina)

       SajianSedap.com – Membuat olahan seafood bakar tidak terlalu sulit. Kuncinya ada di suhu dan ketepatan waktunya. Seafood mudah matang sehingga harus dimasak dalam waktu yang pendek. Selain itu, sifat masing-masing seafood berbeda sehingga dapat berbeda pula cara memasaknya.

      Berikut ini adalah jenis-jenis seafood dan cara membakarnya dengan tepat.

Udang

       Dalam memilih udang yang pas untuk dibakar, pilihlah udang pancet atau udang jerbung. Ukurannya besar sehingga pas untuk dibakar. Udang pancet memiliki tekstur yang lebih keras dan liat sedangkan udang jerbung lebih lembut dan juicy.

       Udang juga akan lebih mudah dibakar apabila ditusuk dahulu dengan tusuk sate. Bisa saja tidak menggunakannya, namun nanti akan susah untuk dibalik. Sebelum dibakar, tidak perlu melepas kepala udang. Justru bagian ini akan memuat rasa udang lebih gurih.

Kerang

       Sama halnya seperti udang, pilihlah kerang berukuran besar. Contohnya adalah kerang kampak dan kerang hijau. Jika menggunakan kerang berukuran kecil seperti kerang darah, keluarkan dahulu dari cangkangnya , lalu tusuk dengan tusuk sate.Cumi

        Jika cumi akan diungkep dulu sebelum dibakar, maka ia harus berukuran besar karena akan menciut setelah diungkep. Sebaliknya, cumi yang langsung dibakar, lebih baik berukaran sedang karena menciutnya tidak terlalu banyak.

       Cumi bakar yang berukuran besar harus disajikan dengan cara dipotong-potong. Karena itu kalau ingin praktis, pilih cumi berukuran sedang.Agar lebih mudah, cumi bisa dibakar dengan ditusuk menggunakan tusuk sate.

Kepiting      Jika ingin membuat kepiting bakar, gunakan kepiting yang sudah direbus atau dikukus. Memarkan dulu cangkangnya sebelum direndam bumbu. Agar bumbu dapat menyerap ke dalam daging kepiting.      Dalam membakar atau memanggang seafood, kita bisa menggunakan berbagai alat mulai dari oven, grill pan, atau bara api. Perhatikan saja panasnya. Jangan sampai kita terlalu lama dalam memanggang seafood. Bisa-bisa tekstur seafood akan keras dan tidak enak lagi.

      Itulah cara dalam membuat olahan seafood bakar. Mudah, bukan? Yuk, bakar-bakar seafood di rumah. (SP/DV)Baca juga: Udang Bakar Bumbu Pedas, Udang Bakar Bumbu Bali, Seafood Bakar Cabai Hijau