Cara Memasak Misoa Jadi Lauk Istimewa

By dina, Senin, 21 November 2016 | 17:00 WIB
Cara Memasak Misoa Jadi Lauk Istimewa (dina)

      SajianSedap.com – Cara memasak misoa jadi lauk istimewa sebenarnya tidak sulit, cukup ubah saja kebiasaan kita dalam mengkreasikannya. Misoa yang biasa dihidangkan secara berkuah, bisa juga dijadikan pelengkap hidangan yang berbentuk lauk beraneka rupa. Misoa dijual dalam bentuk kering. Supaya bisa diadoni, misoa harus direbus atau diseduh terlebih dahulu. Setelah lembut, barulah ia bisa digunakan di dalam hidangan.

      Mari kita lihat kreasi misoa yang pas untuk dijadikan pelengkap. Contohnya adalah bakwan, telur misoa, nugget, dan perkedel. Keempat hidangan tersebut merupakan pelengkap dari misoa yang enak dan disukai banyak orang. Pasalnya, selain mengenyangkan, misoa memberikan tekstur yang unik pada dalam makanan tersebut.

      Untuk menemani hidangan misoa tadi, kita bisa menambahkan udang, jamur, tahu, sayuran seperti bayam, kangkung, wortel, taoge, dan kol, ayam giling, daging giling, sosis, daging asap, dan kornet. Bahan-bahan tersebut merupakan pelengkap yang serasi rasa dan teksturnya untuk menemani misoa.

      Kreasi lauk bisa dibuat dari kombinasi misoa yang diadoni dengan tepung dan telur supaya terikat jadi satu. Tepung yang digunakan bisa tepung terigu atau tepung roti. Adonan yang sudah jadi bisa dikukus dulu baru digoreng. Contoh lauk seperti ini adalah nugget misoa. Adonan misoa pun bisa langsung digoreng. Ia bisa jadi dadar misoa nan unik atau bakwan renyah misoa. Dikukus saja pun oke juga, lho, seperti saat membuat pepes misoa.       Misoa yang sudah diolah bisa disuguhkan dengan saus sambal, saus tomat, atau sambal kacang. Cabai rawit pun bisa digunakan untuk menemani olahan misoa ini. Kalau mau lebih enak, sediakan juga acar ketimun.

       Secara umum, mudah sekali, bukan, cara memasak misoa jadi lauk istimewa tersebut? Jika masih bingung, kita tentu bisa menengok resep-resepnya di website kesayangan Anda ini. Selamat mencoba, ya, Sobat SaSe. (SP/DV)

FOTO: DOK. SAJIANSEDAP

Baca juga:

Cara Memasak Misoa Jadi Lauk Istimewa

Nugget Ayam Misoa

Cara Memasak Misoa Jadi Lauk Istimewa

Bola-Bola Misoa

Cara Memasak Misoa Jadi Lauk Istimewa

Kroket Misoa Pedas