Mengolah Telur Asin Secara Unik Tapi Sederhana

By dina, Senin, 12 Desember 2016 | 17:00 WIB
Mengolah Telur Asin Secara Unik Tapi Sederhana (dina)

      SajianSedap.com – Mengolah telur asin menjadi hidangan lain yang unik tentu bisa kita lakukan walaupun sesungguhnya telur ini adalah bentuk olahan juga. Telur ayam/bebek biasa memang terlalu lurus rasanya. Itu sebabnya orang kemudian terpikir menciptakan telur yang punya rasa asin.      Umumnya, telur yang dijadikan telur asin adalah telur bebek. Cukup sederhana cara yang digunakan untuk menghasilkan rasa asin tersebut. Misalnya, telur bebek direndam di dalam air yang mengandung garam selama beberapa waktu (sekitar 10-14 hari). Cara lain, telur asin dibungkus dengan abu gosok yang sudah dicampur garam. Setelah 10-14 hari, telur biasanya sudah asin rasanya.      Setelah menjadi telur asin, telur kemudian direbus oleh si penjual sampai matang hingga orang tinggal menyantapnya saja. Seteah direbus pun, telur asin bisa bertahan lama karena kadar garam yang banyak turut memperawet telur.      Bagi kita, si pembeli, membeli telur yang sudah matang memang praktis. Anda tinggal menyantapnya saka. Namun sayangnya, kemungkinan untuk menciptakan berbagai masakan dari telur asin ini, menjadi terbatas. Jadi, kalau Anda ingin menciptakan berbagai kreasi dari telur asin, lebih baik kalau Anda membeli yang belum direbus. Karena terbuka banyak sekali kemungkinan untuk berkreasi dengan telur asin. Salah satunya dibuat botok yang hanya tinggal dicampur santan dan dikukus. Tentu diberi bumbu-bumbu seperlunya.      Telur asin juga bisa dipakai untuk lapisan menggoreng sesuatu hingga rasa makanannya jadi makain kaya. Ngomong-ngomong soal menggoreng, telur asin bisa juga digoreng hingga berbutir-butir lalu dijadikan taburan udang, cumi, atau ayam .       Cara kreatif lainnya, telur asin rebus bisa dicampur dengan isi bacang, isi donat, isi pastel. Menambahkan telur asin rebus ke dalam bahan isi, sudah lama dilakukan masyarakat keturunan Tiongkok Indonesia. Ia juga bisa kita jadikan nasi goreng. Tentu saja dalam hal ini telur asin yang digunakan adalah telur asin yang mentah. Rasanya, jangan ditanya. Lezat sekali.      Nah, dari contoh di atas saja kita sudah bisa tahu, banyak sekali hal yang bisa kita cara mengolah dari telur asin. Tidak perlu sulit-sulit karena cita rasanya sudah lezat. Jika ingin memasaknya, jangan lupa mengecek resepnya di website kesayangan Anda ini. Selamat mencoba, Sobat SaSe. (SP/DV)

FOTO: DOK. SAJIANSEDAP

Baca juga:

Pepes Telur Asin

Mengolah Telur Asin Secara Unik Tapi Sederhana

Ayam Goreng Telur Asin

Mengolah Telur Asin Secara Unik Tapi Sederhana

Arem-Arem Ayam Telur Asin

Mengolah Telur Asin Secara Unik Tapi Sederhana