Kue kering putri salju makin lezat dengan serpihan almond dan parutan keju. Simak resep Putri Salju Almond Keju berikut ini.
Durasi 60 menit
680 Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 150 gram mentega tawar
- 50 gram margarin
- 1/4 sendok teh garam
- 75 gram gula tepung
- 1/4 sendok teh pasta vanilla
- 2 kuning telur
- 75 gram almond flake, disangrai, dicincang kasar
- 75 gram keju cheddar parut, angin-anginkan
- 225 gram tepung terigu protein rendah
- 30 gram maizena
- 25 gram susu bubuk
Cara Membuat Putri Salju Almond Keju:
1. Kocok mentega tawar, margarin, garam, gula tepung dan pasta vanilla 3 menit sampai lembut. Tambahkan kuning telur, kocok rata.
2. Tambahkan almond flake dan keju, aduk rata.
3. Masukkan tepung terigu, maizena dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
4. Ambil sedikit adonan. Bentuk bulan sabit. Letakkan di atas loyang yang dioles tipis margarin.
5. Oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celcius 35 menit sampai matang.
6. Panas-panas, gulingkan di atas gula donat.
(Baca juga: 5 Langkah Mudah Membuat Kastengel Klasik)
(Baca juga: Rahasia Sukses Membuat Selai Nanas Isi Nastar)
(Baca juga: Nastar Klasik Yang Bisa Anda Buat Dalam 40 Menit)
(Baca juga: Jenis Keju yang Enak untuk Kastengel)
(Baca juga: 30 Menit Membuat Kue Kering Lidah Kucing)