Cara Mudah Membuat Si Wafel Hitam

By robertus, Selasa, 7 Maret 2017 | 09:56 WIB
wafel hitam (robertus)

Di antara tren makanan berwarna hitam, wafel mencuat jadi salah satu yang banyak disuka. Membuatnya tidak sulit, lho. Resepnya ada di sini.

Durasi 45 menit

6 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 200 gram tepung terigu protein sedang
    • 3 sendok makan charcoal
    • 1 sendok teh baking powder
    • 4 sendok teh gula pasir halus
    • 300 ml susu cair
    • 40 gram kuning telur kocok lepas
    • 1/8 sendok teh pasta cokelat
    • 1 sendok makan mentega, lelehkan
    • 1/2 sendok teh garam
    • 60 gram putih telur
    • 1 sendok makan gula pasir halus
  2. Bahan pelengkap:
    • 250 gram es krim vanila

Cara membuat Wafel Hitam: 1. Ayak tepung, charcoal, dan baking powder. Tambahkan gula pasir. Aduk rata. Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk rata. Masukkan kuning telur dan cokelat pasta. Aduk rata. Tambahkan mentega leleh dan garam. Aduk rata. Sisihkan. 2. Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir halus. Kocok sampai mengembang. 3. Masukkan ke dalam campuran tepung. Aduk perlahan sampai rata. 4. Tuang adonan penuh ke dalam cetakan wafel listrik kotak yang sudah dipanaskan dan dioles sedikit mentega. Tutup cetakan dan biarkan sampai matang. 5. Sajikan wafel dengan pelengkapnya. (Ri)