Madeleine, Cake Mini Khas Prancis Yang Mudah Dibuat

By robertus, Selasa, 28 Februari 2017 | 02:59 WIB
madeleine cake (robertus)

Tekstur Madeleine Cake sebenarnya tidak jauh dari sponge cake pada umumnya. Yang membuatnya khas adalah cetakannya yang menyerupai cangkang kerang sehingga tampilannya pun terlihat cantik.

Durasi 45 menit

32 buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 4 butir telur
    • 120 gram gula pasir halus
    • 130 gram tepung terigu protein sedang
    • 150 gram mentega tawar lelehkan
    • 2 sendok teh kulit jeruk lemon parut
    • 1 sendok teh air jeruk lemon
    • 1 sendok teh poppy seed

Cara membuat Madeleine Cake: 1. Kocok telur dan gula pasir halus sampai mengembang. Masukkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk perlahan. Aduk rata. 2. Masukkan campuran mentega tawar leleh, kulit jeruk lemon, air jeruk lemon, dan poppy seed sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan. 3. Semprot adonan di dalam cetakan madeline yang dioles margarin dan ditabur tepung terigu. 4. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius 12 menit sampai matang. (Dn)  

Baca juga:

MANDARIN CAKE MINI

MADELEINE WIJEN