Acara santap keluarga semakin lengkap dengan Nangka Masak Petai Gurih. Cita rasa lezatnya sungguh menggiurkan.
Durasi 20 menit
5 porsi Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 400 gram nangka muda, potong-potong, rebus
- 25 gram kacang tolo, rebus
- 15 buah mata petai, belah 2 bagian
- 1 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 500 ml santan dari 1/4 butir kelapa
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 3 butir kemiri, sangrai
- 1 cm kunyit
Cara Membuat Nangka Masak Petai Gurih: 1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus bersama daun salam dan lengkuas sampai harum. 2. Tambahkan nangka muda, kacang tolo, dan petai. Aduk rata. 3. Masukkan santan, garam, dan gula pasir. Masak sampai matang dan meresap. (Ri)
Baca juga:
Resep Pepes Tempe Bumbu Kari Bercita Rasa Pedas yang Mudah Diikuti
Simak Resep Nasi Goreng Hijau Gurih Ini Untuk Sarapan Sehat Esok
Ini Dia Resep Mie Goreng Aceh, Mantap Untuk Akhir Pekan