Pisang Panggang Cokelat Marshmallow, Camilan Sederhana Dengan Sentuhan Mewah

By Sajian Sedap, Sabtu, 8 April 2017 | 00:40 WIB
pisang panggang aneka topping (Sajian Sedap)

Pisang adalah menu yang mudah diolah jadi berbagai kudapan lezat. Kali ini panggang pisang dengan menambahkan toping cokelat dan marshmallow. Pisang Panggang Cokelat Marshmallow ini pun tampil mewah.

Durasi 30 menit

12 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 10 buah pisang uli, dibelah dua, tata di dalam loyang pai persegi panjang yang sudah dioles margarin sampai penuh
    • 2 batang cokelat silverqueen, tata di atas pisang
    • 20 buah marshmallow
    • 6 skup es krim vanila

Cara Membuat Pisang Panggang Aneka Toping:

1. Panggang pisang sampai cokelat agak leleh. Keluarkan dari oven. Tata Marshmallow di sekelilingnya. panggang kembali sampai agak leleh.
2. Keluarkan Pisang Panggang Aneka Toping dengan cara mendorongnya dari loyang. Taruh di atas piring panjang. Taruh es krim di bagian tengah.
3. Sajikan dengan cara dipotong-potong.
 
Baca Juga:
Mau Camilan Cantik? Yuk Buat Puding Milo Peanut Yang Pasti Jadi Rebutan
Wow! Pahitnya Biji Duku Ternyata Ampuh Menurunkan Demam
Kue Cucur Nangka Wijen Teman Ngeteh Sore
Teknik Pembuatan Kue Tradisional Ini Mempercantik Tampilan dan Menaikkan Cita Rasa Camilan!
Resep Siomay Ayam Kuning Ini Gampang Dibuat Untuk Camilan Asyik Akhir Pekan