Telur termasuk yang paling sering dijadikan hidangan sarapan. Supaya enggak bosan, yuk lebih kreatif lagi mengolah telur. Resep Omelet Ala Pizza ini dijamin membuat telur tampil beda.
Durasi 30 menit
6 porsi Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 6 butir telur, kocok lepas
- 50 ml susu cair
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh minyak untuk olesan
- Bahan toping:
- 1 siung bawang putih, cincang halus
- 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
- 200 gram daging giling
- 1 buah tomat, buang bijinya, dan kulitnya, cincang halus
- 75 gram saus tomat
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 100 ml air
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
- 125 gram keju mozzarella, parut untuk taburan
Cara membuat Omelet Ala Pizza:
- Bahan toping, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Tambahkan daging giling.Aduk hingga berubah warna.
- Masukkan tomat, saus tomat, garam, merica, dan gula. Aduk rata. Tambahkan air. Aduk hingga kental dan meresap. Angkat, sisihkan.
- Aduk rata telur, garam, dan merica. Tambahkan susu. Aduk rata.
- Panaskan pan kecil(pan dorayaki). Tuang telur. Masak hingga setengah matang.
- Tambahkan toping. Tabur keju. Tutup pan. Biarkan hingga matang dan keju meleleh. (By
Baca Juga:
Mulai Sekarang Biasakan Makan Kentang Tanpa Dikupas Karena Kulitnya Berkhasiat Mengontrol Gula Darah
Yuk Intip 5 Resep Sarapan Praktis Favorit Anak Yang Bisa Dibuat Dalam 30 Menit Saja
Resep Nasi Goreng Sosis Untuk Sarapan Ini Bisa Langsung Dibuat Dengan Bahan di Rumah