Sajian sayur yang tampil memikat ini adalah Kailan Siram Daging Sechuan. Tak perlu ragu untuk menyajikannya sebagai menu andalan pada saat santap malam bersama keluarga di rumah.
Durasi 40 menit
4 porsi Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 2 ikat kailan, rebus, tiriskan
- 200 gram daging has dalam, iris-iris tipis
- 3 gram jamur hioko
- 2 buah wortel, potong serong
- 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
- 3 siung bawang putih, cincang
- 300 ml kaldu ayam
- 1/2 sendok teh dark soy sauce
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1 butir telur, kocok lepas
- 1 batang daun bawang, iris serong
- 1 sendok teh minyak wijen
- 1 sendok teh tepung sagu dan 1 sendok teh air, larutkan
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Kailan Siram Daging Sechuan: 1. Tumisan, panaskan minyak. Tumis bawang bombay, bawang putih, dan cabai kering sampai harum. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan jamur dan wortel. Aduk rata. 2. Masukkan kaldu ayam, dark soy sauce, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tambahkan telur. Aduk rata. 3. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Aduk sampai meletup-letup. Masukkan daun bawang dan minyak wijen. Aduk rata. 4. Sajikan kailan bersama siraman tumisan daging. (Ri)
(Baca juga: Resep Tahu Telur Praktis Ini Siap Santap Dalam 15 Menit )
(Baca juga: Tips Pasti Sukses Membuat Saus Telur Asin Serbaguna Seenak Restoran )
(Baca juga: Membuat dan Menyajikan Resep Telur Balado dengan Nuansa Kelas Atas )
(Baca juga: Ala Restoran, Resep Barbeque Spicy Ribs Ini Siap Menggoyang Lidah )
(Baca juga: AYAM GORENG GURIH NGOHIONG )