Lima Langkah Praktis Membuat Puding 3 Warna, Penyegar di Hari Panas

By Sajian Sedap, Jumat, 28 April 2017 | 07:12 WIB
Puding Warna (Sajian Sedap)

Puding bisa jadi camilan saat sedang break bekerja atau ketika bersama keluarga. Puding 3 Warna yang mewakili susu (putih), cokelat muda (moka) dan cokelat tua (cokelat) ini cantik dan mudah dibuat.

Durasi 45 menit

16 potong Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 600 ml susu cair
    • 1 1/2 bungkus agar-agar bubuk
    • 75 gram gula pasir
    • 4 buah putih telur
    • 1/4 sendok teh garam
    • 150 gram gula pasir
    • 1/4 sendok teh coklat pasta
    • 1/4 sendok teh moka pasta

Cara membuat Puding Warna:
1. Rebus susu cair, agar-agar bubuk, dan gula pasir sampai mendidih. Sisihkan.
2. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
3. Tuang rebusan susu cair sedikit-sedikit sambil dikocok perlahan.
4. Bagi menjadi 3 bagian. Satu bagian ditambahkan cokelat pasta. Aduk rata. Satu bagian moka pasta. Aduk rata. Sisanya biarkan putih. 
5. Tuang adonan ke dalam loyang loaf  24 x 10 x 7 cm secara bergantian di satu titik sampai adonan habis. Biarkan setengah beku. (Ri)
 
(Baca juga: Tahu Goreng Kucai, Menggiurkan untuk Lauk Maupun Camilan)
(Baca juga: Tanpa Oven, Yuk Buat Kue Lapis Beras Kacang Hijau Legit dan Lembut Ini)
(Baca juga: Nasi Goreng Sukiyaki Ini Bisa Jadi Sarapan Sekaligus Bekal Si Kecil)
(Baca juga: Dapatkan Bibir Merona Dengan Scrub Alami Dari Biji Delima, Dijamin Ampuh!)
(Baca juga: Puding Cokelat Susu Lezat Ini Yang Jadi Favorit Semua Orang)