Resep Ayam Kuah Taoco, Siap Dalam 2 Langkah Praktis

By Sajian Sedap, Rabu, 17 Mei 2017 | 00:02 WIB
Ayam Kuah Taoco (Sajian Sedap)

Membuat Ayam Kuah Taoco enggak sesulit yang dikira, kok! Cukup dengan mengikuti 2 langkah dalam resep ini, kenikmatan Ayam Kuah Taoco pun bisa tersedia di meja makan.

Durasi 45 menit

12 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 1 ekor ayam, dipotong 12 bagian
    • 6 siung bawang putih, haluskan
    • 2 cm jahe, memarkan
    • 1 buah tomat, potong-potong
    • 6 sendok makan taoco manis
    • 2 sendok makan kecap manis
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok teh gula pasir
    • 1.000 ml air
    • 3 batang seledri, iris halus
    • 3 siung bawang putih, iris tipis, goreng
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat Ayam Kuah Taoco:
 
1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, dan jahe sampai harum. Tambahkan tomat dan taoco . Aduk sampai layu. 
2. Masukkan ayam. Aduk sampai ayam berubah warna. Tambahkan kecap manis, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai bumbu meresap. Menjelang diangkat, tambahkan seledri. Aduk rata. Sajikan.
 
(Baca juga: 20 Menit Membuat Asinan Buah Mangga Serut yang Asam Pedasnya Bikin Ketagihan) (Baca juga: Cara Murah Dan Ampuh Mengurangi Mata Panda Dengan Kantung Teh ) (Baca juga: Resep Kailan Tumis Ayam Taosi ala Restoran Oriental Ini Mantap Ceriakan Suasana Santap) (Baca juga: 20 Menit Membuat Asinan Buah Mangga Serut yang Asam Pedasnya Bikin Ketagihan) (Baca juga: Sarapan Enak Dengan Risoles Ayam Krim)