Kreasikan tumis kangkung yang kita buat menjadi Kangkung Tumis Jamur. Kelezatannya pasti bikin keluarga ketagihan dan mau lagi dan lagi. Yuk ikuti resepnya di bawah ini.
Durasi 45 menit
4 porsi Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 3 ikat kangkung, siangi
- 75 gram jamur tiram, suwir-suwir
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sendok makan taoco
- 2 buah cabai merah, iris serong bulat
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 50 ml air
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat Kangkung Tumis Jamur:
1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan cabai merah sampai harum. Tambahkan taoco. Aduk-aduk.
2. Masukkan kangkung dan jamur. Aduk sampai setengah layu.
3. Masukkan garam dan merica bubuk. Aduk rata. Tuang air. Aduk hingga matang. (By)