Tips Mencetak Kue Kering Agar Cantik Hasilnya dan Tidak Melebar

By dina, Rabu, 30 Mei 2018 | 03:36 WIB
Tips Mencetak Kue Kering Agar Cantik Hasilnya dan Tidak Melebar (dina)

SajianSedap.Grid.ID – Mari tengok tips mencetak kue kering berikut ini agar hasilnya memuaskan, cantik, dan tidak berubah bentuk.

Yang terpenting lagi, ternyata membuatnya mudah.

Kita bisa saja mencetak kue kering tanpa cetakan kue, lo.

Adonan kue kering yang cara membentuknya dicetak umumnya bertekstur kalis.

Jika ingin benar-benar mudah, adonan bisa tidak diberi isian.

Jika ingin bertekstur, adonan bisa diberi isian dalam bentuk potongan kecil agar benar-benar menyatu dengan adonan.

Jika isian terlalu besar, ada kemungkinan isian akan hancur saat tanpa sengaja terkena cetakan.

Kue pun tidak cantik lagi.

(Baca juga: Ini Dia Penyebab Kue Kering Lidah Kucing Tidak Rata Matangnya)

Jika Anda menyukai tekstur adonan yang tidak terlalu kalis, sebenarnya tidak apa-apa.

Untuk memudahkan proses mencetak, Anda bisa memasukkan dahulu adonan ke dalam lemari es hingga teksturnya tidak terlalu lembut lagi.

Sebelum menggiling adonan kue, yang harus kita lakukan terlebih dahulu adalah mengalasi adonan kue dengan plastik.

Tujuannya adalah untuk memberi tekstur licin pada kue.

Barulah kue digiling.

(Baca juga: Tips Pintar Agar Stok Kue Kering Lebaran Tetap Prima Walau Dibuat Dari Sekarang)

Berbicara tentang alat penggilingnya, gilingan kayu bisa berukuran besar atau kecil sesuai dengan kenyamanan bekerja.

Yang penting, tekanan tangan kiri dan kanan kita sama saat menggilas adonan.

Perhatikan tekstur adonan kue sebelum mencetaknya.

Bila adonan dibuat bertekstur lembut, celupkan dahulu cookies cutter ke dalam tepung sebelum dibuat memotong.

Itu jika Anda oke-oke saja dengan hasil kue yang akan melebar jika dioven.

Apabila tidak, tetap lebih baik adonan disimpan dahulu di lemari es.

(Baca juga: Kue Kering Sagu Keju Cokelat, Bikin Jatuh Cinta Di Setiap Gigitan)

Dalam mencetak, kita tidak hanya dapat menggunakan cookies cutter.

Kita juga bisa menggunakan pisau atau pemotong adonan roti.

Kita juga bisa menggunakan pizza cutter.

Namun, dengan kedua alat terakhir ini, bentuk kue tidak bisa macam-macam.

Bentuknya hanya bidang lurus seperti segiempat, persegi panjang, atau jajaran genjang.

Nah, itulah tips yang bisa kita ikuti saat mencetak kue kering agak cantik hasilnya dan tidak melebar.

Yuk, kita ikuti agar kue lebaran kita bagus hasilnya.

Selamat mencoba. (RED)

(Baca juga: Simak Cara Membuat Butter Cookies Ini Sebagai Ide Kue Kering yang Menarik)

(Baca juga: Tips Sukses Untuk Anda Yang Berminat Tapi Ragu Memulai Bisnis Kue Kering)