Ayam Bakar Kecap Taoco, Sensasi Ayam Bakar yang Sayang Dilewatkan

By Sajian Sedap, Senin, 7 Agustus 2017 | 11:13 WIB
Ayam Bakar Kecap Taoco (Sajian Sedap)

Ayam bakar yang bisa banget lho dikreasikan jadi Ayam Bakar Kecap Taoco yang nikmat! Cukup ikuti resep mudahnya di bawah ini. Dijamin, menu satu ini sukses memberikan citaras baru yang super nikmat.

Durasi 60 menit

4 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 1 ekor ayam buras, potong 4 bagian
    • 2 lembar daun salam
    • 2 cm lengkuas, memarkan
    • 3 1/2 sendok makan taoco
    • 2 sendok makan kecap manis
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 3/4 sendok teh gula pasir
    • 500 ml santan dari 1/4 butir kelapa
    • 3 sendok makan minyak untuk menumis
  2. Bumbu halus:
    • 7 butir bawang merah
    • 4 siung bawang putih
    • 1/2 sendok teh ketumbar
    • 3 butir kemiri, sangrai
    • 2 cm jahe

Cara membuat Ayam Bakar Kecap Taoco:
1. Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, dan taoco sampai harum.
2. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
3. Tambahkan kecap manis, merica, dan gula. Aduk rata.
4. Tuang santan. Aduk rata. Masak sambil sesekali diaduk sampai matang dan meresap.
5. Bakar di atas pan bergelombang sambil dioles dengan sisa bumbu sampai harum. (Dn)
 
(Baca juga: 30 Menit Saja Membuat Bola-Bola Tahu Ayam Pedas Untuk Lauk Atau Camilan Pengganjal Lapar )
(Baca juga: Step by Step Mudah Membuat Kue Kering Oat Choco Chip Cookies yang Nyokelat dan Krispi Menggoda)
(Baca juga: Soun Goreng Sayuran, Sarapan Sederhana Tapi Pasti Disuka)
(Baca juga: Kesiangan Masak untuk Sahur? Buat Jus Jambu Yogurt Saja!)
(Baca juga: Nasi Kuning Ayam Sayur Ini Bisa Dimasak Dalam Tempo Kilat)