Ikuti Resep Kambing Jeruk Limau nan Istimewa ini untuk Menu Makan Malam yang Super

By Sajian Sedap, Rabu, 5 Juli 2017 | 10:37 WIB
Kambing Jeruk Limau (Sajian Sedap)

Resep Kambing Jeruk Limau ini memang sangat menggugah selera. Daging kambing yang dilumuri jeruk limau beraroma sangat istimewa. Yuk, kreasikan resep ini untuk makan malam yang nikmat!

Durasi 30 menit

4 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 400 gram paha kambing, rebus hingga empuk, potong-potong
    • 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
    • 2 siung bawang putih, cincang kasar
    • 1 sendok makan kecap inggris
    • 1 sendok makan kecap manis
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok makan saus tomat
    • 1 batang daun bawang, iris miring
    • 1 buah jeruk limau, ambil airnya
    • 100 ml air
    • 4 sendok makan margarin

Cara Membuat Kambing Jeruk Limau:

1. Panaskan margarin. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan kambing. Aduk rata.

2. Tambahkan kecap inggris, kecap manis, saus tomat dan merica bubuk. Aduk rata. Tuang air. Aduk sampai mendidih.

3. Tambahkan daun bawang dan air jeruk limau. Aduk rata. (By)

(Baca juga: Kenali Spuit dan Fungsinya)

(Baca juga: AYAM GORENG TELUR ASIN)

(Baca juga: KUPAT TAHU MAGELANG)

(Baca juga: SUP SEGAR IKAN DORI)

(Baca juga: Sarapan dengan Bubur Ayam Buatan Rumah Yang Dijamin Lezat)