Resep Sayur Lodeh Cabai Gendot menu santap siang yang gurih dan bikin nagih. Yuk, sempurnakan makan siang Anda dengan resep sederhan nan lezat ini!
Durasi 30 menit
5 porsi Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 50 gram buah melinjo
- 200 gram nangka muda
- 800 ml air
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 1.500 ml santan dari sisa perasan santan kental
- 5 buah cabai gendot, belah 2 bagian
- 1 buah terong ungu, belah 2 dan potong-potong
- 150 gram kacang panjang, potong 3 cm
- 8 buah tahu kulit segitiga, potong 2 bagian
- 5 sendok teh garam
- 2 1/2 sendok teh garam
- 50 gram daun melinjo muda
- 250 ml santan kental dari 1 butir kelapa
- Bumbu halus:
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1/2 sendok teh terasi bakar
- 1 sendok teh ketumbar bubuk
- 2 sendok teh kencur
Cara Membuat Sayur Lodeh Cabai Gendot:
- Rebus melinjo dan nangka di dalam air mendidih sampai empuk. Masukkan bumbu halus, daun salam, lengkuas sampai harum.
- Masukkan santan cair sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan cabai, terong, kacang panjang, dan tahu. Tambahkan garam dan gula merah. Aduk sesekali sampai semua bahan matang. Masukkan daun melinjo.
- Tuang santan kental sambil diaduk sampai mendidih. (By)
(Baca juga: Ini Dia Resep Bakso Sapi Mantap Tak Kalah Dari Kedai Bakso Favorit)
(Baca juga: Enam Langkah Mudah dalam Resep Nugget Makaroni yang Pasti Disuka Si Kecil)
(Baca juga: Pedas dan Gurih Ayam Goreng Krispi Balado Keju Ini Bikin Siapa Pun Jadi Lapar)
(Baca juga: IKAN MUJAIR MASAK PESMOL)
(Baca juga: SAMBAL ANDALIMAN)