Sawi Keriting Bumbu Sechuan, Tumisan Oriental yang Bikin Lidah Terpesona

By Sajian Sedap, Senin, 10 Juli 2017 | 09:14 WIB
sawi keriting bumbu sechuan (Sajian Sedap)

Perpaduan pas antara sawi keriting dan daging giling membuat sajian ini terasa spesial. Apalagi, bumbu sechuan di dalamnya memberi cita rasa pedas dan gurih yang pasti membuat lidah terpesona.

Durasi 60 menit

6 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 4 ikat (250 gram) sawi keriting, potong 4 cm
    • 50 gram daging giling
    • 3 siung bawang putih, cincang kasar
    • 1 buah bawang bombay, potong 2x2 cm
    • 2 buah cabai merah besar, potong serong
    • 1 sendok teh kecap ikan
    • 1 sendok makan saus tiram
    • 1 sendok teh saus sambal
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1.000 ml air
    • 1 sendok teh tepung maizena dan 1 sendok teh air, larutkan untuk pengental
    • 1 sendok teh minyak wijen
    • 50 gram kacang mede, goreng
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Sawi Keriting Bumbu Sechuan:
 
1. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabai merah besar sampai harum. Tambahkan daging giling. Aduk sampai berubah warna.
2. Masukkan sawi keriting. Aduk sampai layu. Tambahkan kecap ikan, saus tiram, saus sambal, dan garam. Aduk rata.
3. Tuang air. Didihkan. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sampai meletup-letup. Tambahkan minyak wijen dan kacang mede. Aduk rata.
 

(Baca juga: Step by Step Membuat Daging Suwir Mercon yang Pedasnya Bikin Ketagihan)

(Baca juga: Sarapan Praktis dengan Makaroni Keju Goreng)

(Baca juga: Agar Cireng Tidak Meledak Saat Digoreng, Simak Tips Pintarnya)

(Baca juga: Oven Ternyata Wajib Dibersihkan! Ini Cara Praktis Membuatnya Kinclong Seperti Baru)

(Baca juga: Renyahnya Chicken Finger yang Langsung Jadi Daya Tarik di Meja Makan)