Mari Ikuti Resep Lapis Choco Oreo Antigagal yang Lembut Banget!

By Sajian Sedap, Sabtu, 29 Juli 2017 | 12:53 WIB
Lapis Choco Orea (Sajian Sedap)

Yuk, buat resep Lapis Choco Oreo yang mudah dan enak. Kudapan manis ini cocok sekali menemani akhir pekan Anda bersama keluarga di rumah sambil ngeteh, lho. Selamat mencobanya!

Durasi 60 menit

18 potong Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 15 buah biskuit marie, haluskan
    • 2 sendok makan margarin, lelehkan
    • 1 sendok makan susu kental manis
    • 25 gram chocolate chip
    • 20 keping Oreo tanpa krim, haluskan, untuk taburan
  2. Bahan lapisan:

Cara Membuat Lapis Choco Oreo:

  1. Aduk rata biskuit marie, margarin , dan susu kental manis. Tambahkan chocolate chip. Aduk rata. Tuang di loyang kotak persegi panjang 18x10x7 cm yang di alas alumunium foil tekan-tekan. Dinginkan.
  2. Lapisan, rebus susu, cream cheese, gula, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan larutan maizena. Aduk sampai meletup-letup. Matikan api.
  3. Masukkan kuning telur. Aduk cepat. Nyalakan kembali. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Angkat. Masukkan white cooking chocolate. Aduk sampai larut. Biarkan uangnya hilang.
  4. Tuang di atas biskuit. Biarkan dingin. Taburkan Oreo hingga menutupi permukaan. Biarkan beku. Keluarkan dari loyang. Potong-potong. (Dn)

(Baca juga: Sambil Ngeteh Sore, Enaknya Ngemil Orange Choco Marble Cupcake yang Lembut Ini )

(Baca juga: Mari Membuat Donat Keju Hanya dengan 4 Langkah Mudah)

(Baca juga: Tips Sukses Membuat Empal Empuk Berbumbu Yang Bisa Jadi Stok Lauk Sedap)

(Baca juga: Sarapan Lezat Dengan Picnic Melted Roll Yang Mudah Dibuat)

(Baca juga: Resep Telur Gulung Smoked Beef Keju Lezat Ini Bisa Dibuat Hanya Dengan 5 Bahan)