Tiga Langkah Pasti Sukses Membuat Tum Tahu Kunyit Untuk Hidangan Pelengkap

By Sajian Sedap, Jumat, 13 Oktober 2017 | 17:30 WIB
Tum Tahu Kunyit (Sajian Sedap)

Hidangkan menu lezat nan praktis ini untuk santap malam bersama keluarga. Tum Tahu Kunyit ini menghadirkan gurihnya tahu putih yang dicampur dengan bumbu ku membuat aroma dan rasanya semakin memikat.

Durasi 45 menit

6 Buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 300 gram tahu putih, dihaluskan
    • 100 ml santan dari 1/4 butir kelapa
    • 1 butir telur, dikocok lepas
    • 1 buah cabai hijau besar, dibuang biji, iris serong
    • 1 buah cabai merah besar, dibuang biji, iris serong
    • 2 lembar daun salam, potong-potong
    • 6 lembar daun pisang untuk membungkus
  2. Bumbu halus:
    • 4 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 1 sendok teh ketumbar
    • 2 butir kemiri, disangrai
    • 3 cm kunyit dibakar
    • 1 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh gula pasir

Cara Membuat Tum Tahu Kunyit:

1. Aduk rata semua bahan dan bumbu halus.

2. Ambil daun pisang. Beri adonan. Bungkus tum. Semat dengan lidi.

3. Kukus 25 menit sampai matang.

(Baca juga: Sarapan Spesial Wiken Ini Dengan Nasi Kuning Yang Mudah Dibuat)

(Baca juga: Resep Jitu Membuat Brownies Kukus Keju Enak Ini Wajib Dicoba)

(Baca juga: Resep Sambal Bawang, Teman Ayam Geprek yang Lezatnya Tak Masuk Akal)

(Baca juga: Cara Membuat Scrambled Egg yang Lembut dan Mengembang Seperti di Hotel)

(Baca juga: Membedakan Kerupuk Kulit Sapi dan Babi? Ini Dia Cara Mudahnya!)