Tak Sampai 1 Jam, Sambal Kemangi Udang Kering yang Super Nikmat Siap Melengkapi Santap Malam

By Sajian Sedap, Senin, 30 Oktober 2017 | 06:19 WIB
Sambal Kemangi Udang Kering (Sajian Sedap)

Pasti kurang enak ya makan tanpa ada sensasi pedasnya? Nah, kita punya resep Sambal Kemangi Udang Kering yang super nikmat. Olahan udang dengan daun kemangi dan rempahnya dibuat tak sampai satu jam.

Durasi 30 menit

4 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 1 ikat daun kemangi, dipetiki
    • 50 gram udang kering, direndam air panas, ditiriskan
    • 10 buah cabai rawit merah
    • 8 buah cabai merah keriting
    • 6 butir kemiri
    • 2 siung bawang putih
    • 4 butir bawang merah
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1 sendok makan gula pasir
    • 500 ml minyak untuk menggoreng

Cara Membuat Sambal Kemangi Udang Kering:

1. Remas-remas daun kemangi dengan 1 sendok makan garam. Cuci bersih. Tiriskan. Sisihkan.

2. Goreng cabai, ebi, bawang merah, bawang putih, dan kemiri sampai matang. Angkat. Tumbuk halus. Tambahkan garam dan gula. Aduk rata.

3. Masukkan daun kemangi. Aduk rata.

(Baca juga: Empal Gepuk Pedas Ini Siap dalam 1 Jam)

(Baca juga: Tak Perlu Membeli Lontong Sayur, Membuatnya Sendiri Ternyata Mudah)

(Baca juga: Resep Jitu Membuat Brownies Kukus Keju Enak Ini Wajib Dicoba)

(Baca juga: Tips Pastel Renyah Tahan Lama Untuk Hidangan Berbuka Yang Pasti Diserbu)

(Baca juga: Yuk, Belajar Membuat Kulit Pai Cantik untuk Pai Susu sampai Pai Buah Segar)