Biar Enggak Bosan, Coba Sayur Kentang Kembang Kol Yang Gurih Ini, Deh!

By Sajian Sedap, Kamis, 21 Desember 2017 | 10:41 WIB
Sayur Kentang Kembang Kol (Sajian Sedap)

Hanya dengan kentang dan kembang kol, kita bisa menghasilkan lauk sedap untuk keluarga di rumah. Yang penting, racikan bumbu ebi dan santannya harus pas. Nikmatnya resep sayur kentang kembang kol ini

Durasi 35 menit

4 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 1 bonggol kecil kembang kol potong perkuntum
    • 300 gram kentang, potong kotak 2x2 cm, goreng sampai berkulit
    • 2 lembar daun salam
    • 2 cm lengkuas memarkan
    • 800 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    • 1 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok teh gula pasir
    • 3 buah cabai rawit iris miring
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  2. Bumbu halus:
    • 3 butir kemiri, sangrai
    • 1 sendok teh ebi, sangrai
    • 8 butir bawang merah
    • 4 buah cabai merah
    • 2 cm kunyit
    • 1 cm jahe

Cara Membuat Sayur Kentang Kembang Kol:

1. Tumis bumbu halus, daun salam dan lengkuas sampai harum.

2. Masukkan kembang kol dan kentang. Aduk rata. Tuang santan. Rebus sampai mendidih.

3. Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir.  Rebus sampai sayur matang,  Tambahkan cabai rawit. Rebus sampai mendidih.

Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga: Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca juga: Ini Dia Manfaat Kulit Ari Buah Salak Yang Selama Ini Justru Kita Singkirkan)

(Baca juga: Kaldu Daging Paling Baik Direbus Air Dingin atau Air Mendidih? Ini Jawabannya)

(Baca juga: Telur Rebus Masak Cabai, Solusi Hidangan Praktis yang Bisa Tersaji Cepat)

(Baca juga: Minyak Goreng Cepat Menghitam? Ini Dia Tips Mudah Mengatasinya)

(Baca juga: Agar Tempe Goreng Bisa Super Renyah Dan Gurih, Ini Tipsnya)