Ada rasa pedas, asam dan hangat dalam semangkuk resep Kwetiau Kuah Asam Pedas ini. Kenikmatannya sangat pas dihadirkan pagi ini. Yuk, sambut kehadirannya di meja makan!
Durasi 45 menit
4 Porsi Porsi
Ingredients
- Bahan kwetiau:
- 250 gram kwetiau kering, direbus, tiriskan
- Bahan kuah:
- 150 gram udang, dikupas, dikerat punggung, disisakan ekor
- 10 butir telur puyuh, direbus, dikupas
- 1500 ml santan dari 1 butir kelapa
- 1 batang serai, dimemarkan
- 3 lembar daun jeruk, buang tulangnya
- 1 sendok makan garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 2 sendok makan air jeruk nipis
- 1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
- 3 tangkai kucai, dipotong-potong
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
- Bumbu halus:
Cara Membuat Kwetiau Kuah Asam Pedas:
1. Tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan ayam dan udang. Aduk sampai berubah warna. Masukkan santan, garam, dan gula.Masak sampai mendidih.
2. Tambahkan telur puyuh, daun bawang dan air jeruk nipis. Aduk rata. Angkat.
3. Sajikan kwetiau dengan siraman kuah dan taburan kucai. (Kn)
Untuk Mendapatkan Buku-Buku Resep Pilihan Sedap Saji, Kunjungi Juga Kanal Belanja Sajian Sedap
(Baca Juga: Makan di Restoran Mahal, Kelakuan Ashanty Dikomentari Aurel: “Ancur Deh, Bunda”)
(Baca Juga: Jangan Kaget! Ini Besarnya Biaya Sekolah Anak Pertama Nia Ramadhani)
(Baca Juga: Fantastis! Nana Mirdad Borong Sampai Enggak Muat Masuk Mobil, Beli Apa, Ya? )
(Baca Juga: Puding Milo Bubble, Dessert yang Pasti jadi Favorit Anak-Anak)
(Baca Juga: Luar Biasa, Siomay Ikan Telur Puyuh ini Buat Keluarga Cinta Masakan Rumah)