Bahan: 350 gram udang jerebung, kupas, sisakan ekor100 gram krecek sayur 10 buah mata petai, belah 2 bagian3 butir bawang merah, iris tipis2 lembar daun salam 2 cm lengkuas, memarkan4 buah cabai merah besar, buang biji, iris serong1 sendok teh garam 20 gram gula merah 300 ml santan dari 1/2 butir kelapa 3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu halus:
3 siung bawang putih 6 butir bawang merah 4 buah cabai merah besar 4 buah cabai merah keriting 1 sendok teh terasi, dibakar
Cara membuat sambal goreng udang petai:
1. Blender semua bumbu halus.
2. Panaskan minyak. Tumis bawang merah, daun salam, dan lengkuas sampai layu. Masukkan cabai merah iris dan bumbu halus. Masak sampai harum.
3. Masukkan udang. Aduk hingga berubah warna. Tambahkan garam dan gula merah. Aduk rata.
4. Tuang santan. Aduk rata. Masukkan krecek dan petai. Masak sambil diaduk sampai matang dan kental.
BACA JUGA: Mengenang Masa Lalu, Gaya Soimah Lesehan di Dapur Jadi Sorotan
BACA JUGA: Nia Ramadhani Sampai Bilang “Gila” Begitu Lihat Kado Anniversary dari Ardi Bakrie, Tebak Isinya