Sajiansedap.id - Dandelion merupakan salah satu bunga yang statusnya merupakan tanaman liar
Meskipun begitu, ternyata tanaman ini memiliki banyak manfaat, lo!
Dandelion dapat dimanfaatkan dari bunga, daun, hingga akarnya.
Bunganya juga merupakan salah satu edible flower, yaitu bunga yang bisa dimakan.
Tanaman ini juga bisa diolah menjadi berbagai masakan.
Dari Appetizer, Main Course, hingga Dessert bisa diolah menggunakan tanaman ini.
Mengonsumsi dandelion dapat memberikan berbagai kebaikan untuk tubuh, lo! Baik untuk kesehatan tubuh sampai kecantikan.
BACA JUGA: Lagi Viral, Makanan Rumah Sakit Jepang Lebih Mewah dari Hotel Bintang 5
Dapat Mencegah Penuaan Dini
Dandelion termasuk tanaman yang memiliki antioksidan yang tinggi.
Antioksidan ini merupakan zat aktif yang baik untuk melindungi kulit dari radikal bebas.
Dengan mengonsumsi makanan yang mengandung antioksidan tinggi, kita akan terhindar dari kulit kusam.
Antioksidan juga dapat mencegah masalah penuaan pada kulit seperti kulit keriput dan flek-flek hitam pada kulit.
BACA JUGA: Siap-Siap Makin Disayang Kalau Menyajikan Curry Omurice Kekinian Ini
Dandelion juga mengandung mineral seperti potasium, magnesium, dan kalsium yang bisa menjaga kulit untuk tetap terhidrasi.
Sehingga, kulit tetap terasa kencang dan lembab.
Selain untuk menjaga keremajaan kulit, dandelion juga mengandung Vitamin K yang cukup tinggi, lo!
Vitamin K sangat bermanfaat untuk menjaga kekuatan tulang dan mencegah terjadinya pengeroposan pada tulang.
BACA JUGA: Cukup 4 Langkah, Telur Balado Aroma Jeruk Ini Siap Bikin Perut Gak Berhenti Keroncongan
Dapat Diolah Menjadi Berbagai Masakan
Seperti yang sudah dikatakan di atas, dandelion bisa dimasak menjadi berbagai makanan, lo!
Olahan bunga dandelion yang paling umum adalah dandelion jelly, dandelion goreng tepung, hingga selai dandelion.
Namun, olahan yang lebih umum adalah teh dandelion!
Dengan meminum teh berupa rebusan akar dan bunga dandelion, manfaat yang ada di dandelion dapat kita dapatkan dalam satu kali tegukan.
BACA JUGA: Jahe dan Kunyit, Duo Super Manjur untuk Menangkal Radang Sendi Sejak Muda
Teh ini biasanya dibuat dengan sebatang akar dandelion yang sudah dicuci bersih dan dua buah bunga dandelion yang masih segar.
Akar dan bunga dandelion ini kemudian direbus ke dalam dua gelas air panas.
Meminum secangkir teh dandelion sebelum tidur dapat mengurangi efek insomnia dan memberikan ketenangan, lo!
Wah, tidak menyangka, ya, tanaman yang selama ini dianggap rumput liar ternyata mengandung banyak manfaat.
BACA JUGA: Resep Sop Ayam Kacang Merah Ini Bisa Bikin Santap Malam Terasa Lebih Hangat
BACA JUGA: Sudah Tidak Ada Alasan Untuk Tidak Sarapan Jika Bisa Buat 5 Menu yang Mudah Ini