SajianSedap.id – Kulit wajah yang kencang dan sehat jadi dambaan semua wanita.
Namun seiring bertambahnya usia, elastisitas kulit jadi berkurang.
Keriput dan berbagai macam tanda penuaan pun mulai muncul.
BACA JUGA: Makin Jago Masak, Istri Raditya Dika Bagikan Resep Tongseng Kambing, Bisa Bikin Lapar
Salah satu cara untuk mengencangkan kulit adalah dengan facial massage atau pijat wajah.
Tapi kalau dilakukan di salon kecantikan, pasti akan mengeluarkan biaya yang tidak sedikit.
Kenapa tidak kita lakukan di rumah saja?
Kita hanya butuh sendok, lo!
Yuk, langsung praktekkan caranya berikut ini!
Keajaiban Sendok
Ya, sendok yang kita kenal hanya sebagai alat makan ternyata punya fungsi lain yang sangat bermanfaat.
Salah satunya adalah untuk kecantikan.
Memijat wajah dengan sendok bisa menghilangkan kerutan wajah dan menegaskan bentuk muka.
Tidak hanya itu, kita juga bisa menghilangkan kantung mata.
Hebat banget, kan?
BACA JUGA: Waspada! Makan Ayam dengan Ciri Berikut, Satu Keluarga Langsung Dilarikan ke Rumah Sakit
Supaya pijatan lebih enak, kita bisa menggunakan minyak.
Kita bisa menggunakan minyak aromaterapi.
Tapi bisa juga menggunakan minyak kelapa hangat atau olive oil.
Kedua minyak ini tidak hanya bikin kita rileks, tapi juga bisa menutrisi kulit wajah.
Jadi selain keriput hilang, wajah akan tampak lebih segar!
Tidak sabar untuk mencoba, kan?
Pijatan Wajah dengan Sendok
Sebelum mulai, pastikan kita sudah cuci muka hingga bersih dan kering, ya!
Setelah itu, celupkan bagian cembung atau punggung sendok ke dalam minyak yang digunakan.
Kita bisa menggunakan 2 buah sendok sekaligus supaya prosesnya lebih mudah karena dilakukan pada wajah kanan dan kiri.
Kemudian, baru kita bisa mulai memijat bagian wajah.
Secara perlahan, mulai dari bagian dagu dan naik sampai ke pipi.
Ingat, sendok tidak perlu terlalu ditekan, ya!
Setelah itu, kita bisa pindah dari bagian hidung, naik sampai ke dahi, dan dengan gerakan memutar melewati pipi kembali lagi ke dagu.
Sekarang pindah ke bagian bawah mata dengan mengusapnya perlahan ke kiri dan ke kanan.
Jangan lupa juga memijat bagian leher dan ditarik sampai ke dagu.
Katanya pijatan ini bisa membantu menghilangkan double chin, lo!
BACA JUGA: Gara-Gara ‘Roti Sobek’ di Asian Games 2018, Jonatan Christie Jaring 1 Juta Followers di Instagram!
Kita bisa mengulangi gerakan ini selama 10 menit.
Namun gerakannya harus lebih pelan dari hari ke hari.
Jika minyak dirasa sudah habis dari punggung sendok, kita bisa mencelupkannya lagi.
Kalau dilakukan setiap hari sebelum tidur, dalam 10 hari kita sudah bisa mendapatkan hasil nyatanya, lo!
Yuk, langsung coba!
BACA JUGA: Pas Digigit Pertama Kali, Tahu Goreng Bungkus Ini Pasti Bikin Ketagihan Sampai Gak Bisa Berhenti