1. Kontrol Diabetes
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol biji mangga menunjukkan sifat antidiabetik yang efektif dalam mengendalikan diabetes dan secara signifikan dapat mengurangi kadar gula darah.
Konsumsi ekstrak biji mangga bermanfaat bagi penderita diabetes dan bagi mereka yang berisiko terkena penyakit ini.
2. Mempromosikan kesehatan jantung
Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Jurnal Pertanian dan Kimia Pangan, biji mangga memiliki kemampuan untuk menurunkan kadar kolesterol LDL dan menstabilkan kadar kolesterol secara keseluruhan.
Ini karena aktivitas antioksidan polifenol yang tinggi dalam biji mangga.
Baca Juga: Kesal Banyak Kutu di Beras Anda? Cuma Gunakan Bahan Dapur Ini, Dijamin Ampuh Mengusirnya!
3. Mengurangi peradangan
Menurut International Journal of Pharmaceutical Sciences and Research, senyawa fenolik dalam biji mangga bertanggung jawab atas aktivitas antioksidan dan anti-inflamasi.
Sifat anti-inflamasi ini membantu mengurangi peradangan yang terkait dengan gout (sejenis sakit sendi atau arthritis), sistem pencernaan, dan penyakit kronis lainnya.
Source | : | intisari |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR