Bak Tak Peduli Bakal Kesambet, Seorang Youtuber Berani Makan Sesajen Pesugihan di Tengah Hutan! Nasibnya Berujung Begini
SajianSedap.com - Praktik ilmu hitam seperti pesugihan, pelet, hingga santet bukan lagi hal tabu di Tanah Air.
Bahkan, di jaman modern ini masih ada orang yang mempercayai hal mistis tersebut.
Pesugihan bahkan masih bisa kita temukan di beberapa daerah.
Hal itu tentu saja tujuannya untuk meminta keuntungan dari makhluk ghaib.
Maka dari itu, kita bisa menemukan sejumlah sesajen yang ditaruh di bawah pohon di tengah hutan.
Nah, bak tak takut akan pantangan, seorang Youtuber ini malah membuat konten 'mukbang' untuk memakan sesajen!
Hal itu tentu saja langsung memancing perhatian dari banyak orang.
Lalu, bagaimana nasibnya sekarang?
Berani Makan Sesajen Pesugihan
Youtube sekarang menjadi platform yang digemari banyak orang.
Bahkan kini para artis pun berlomba-lomba untuk membuat channel Youtubenya sendiri.
Tak hanya artis, banyak orang juga bisa menyalurkan ide dan kreativitasnya lewat platform ini.
Di Indonesia sendiri, Youtuber kini dianggap menjadi sebuah profesi yang bisa menghasilkan uang.
Bahkan ada beberapa Youtuber yang nekat membuat konten tak masuk akal demi mendapat subscribe dan view yang banyak.
Seperti Youtuber petualang alam liar Dede Inoen.
Ia diketahui menghadirkan konten yang mungkin bakal dipandang ekstrem bagi sebagian orang.
Konten yang dibikin Dede Inoen kali ini barangkali masih akan menarik buat disaksikan bagi yang mengidolakan para penjelajah alam liar seperti Panji Sang Petualang ataupun Steve Irwin.
Namun, bagi yang menggemari konten kuliner dan makan-makan di YouTube, barangkali mereka bakal shock saat menyaksikan video doi kali ini.
Sebab, Dede tiba-tiba merambah konten kuliner yang masih dipadukan dengan konsep petualangan dan alam liar.
Alhasil, jadilah konten yang ia bikin berjudul 'Mukbang Sesajen Di Tengah Hutan Angker'.
Nggak sekadar judul-judulan, dalam video yang diunggah pada Senin (5/10) lalu, ia benar-benar menyantap sesajen!
Sesajen pesugihan itu ia temui di bawah pohon saat berkelana di sebuah hutan.
“Saya menemukan makanan, lihat itu. Wow, cantik sekali, lihat. Masih baru ini teman-teman. Soalnya lihat dari si rokoknya juga masih utuh,” kata Dede di video tersebut.
“Ada menyan ini teman-teman lihat. Itu masih, menyannya masih nyala. Oke pas banget ini. Jadi survival, nemu ini nggak usah capek-capek. Oke ini air ya,” jelas Dede sembari menenggak air dari kendi kecil.
Ia juga tampak sempat berdoa sebelum memakan sesajen tersebut.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Terlepas asli atau settingan, konten bernada humor tersebut sukses menuai respon positif dari para penontonnya.
Sejumlah komentar kocak tampak mengisi kolom komentar video ini.
“THE REAL BANG JAGO” tulis akun SANT 18.
"Happy ending banget ini mah, habis makan kenyanng, langsung ngerokok, dan semuanya gratis, nikmat tiada tara, alhamdulillah," timpal akun Atala Miftah.
Sementara itu, Michael Yen menyebut konten ini bisa jadi alasan sebenarnya kenapa sesajen bisa hilang.
“Plot twist: Selama Ini Sesajen Bukan Dimakan Setan Tapi Orang² Lewat Di Hutan,” tulisnya.
Sampai saat ini (27/2/2021), video tersebut telah disaksikan lebih dari 5,6 juta orang dan disukai lebih dari 133 ribu kali.
Bahkan Dede sampai sekarang masih membuat konten lainnya karena tak terjadi apa-apa setelah makan sesajen pesugihan tersebut.
Artikel ini telah tayang di Hai-Online.com dengan judul "YouTuber Petualang Rambah Konten Kuliner, Bikin Acara Mukbang Sesajen di Hutan Angker
KOMENTAR