SajianSedap.com - Resep Setup Buah Sarang Burung yang segar ini dibuat dari aneka buah segar, serta dilengkapi dengan sarang burung yang lembut di atasnya.
Kumpul bersama keluarga ditemani dengan Resep Setup Buah Sarang Burung ini pastinya jadi lebih meriah.
Untuk membuktikannya, langsung saja contek dan hadirkan Resep Setup Buah Sarang Burung yang segar ini.
Baca Juga: Resep Es Melon Jeli Ini Kita Hadirkan Diam-Diam Untuk Kejutkan Keluarga, Yuk.
Waktu: 30 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
1.000 ml air
8 cm kayumanis
3 buah cengkih
150 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
100 gram nanas, potong kipas
100 gram pepaya, potong gerigi kotak
100 gram melon potong bola-bola
100 gram jeruk mandarin
300 gram es batu, untuk penyajian
Bahan Sarang Burung:
400 ml air
1 sendok teh agar-agar bubuk
1/2 sendok teh jeli instan bubuk
25 gram gula pasir
25 gram gula merah sisir
1/8 sendok teh garam
Cara Membuat Setup Buah Sarang Burung :
1. Rebus air, kayumanis, cengkih, gula pasir, dan garam di atas api kecil sampai mendidih dan harum. Angkat.
2. Masukkan nanas, pepaya, melon, dan jeruk mandarin. Aduk rata. Sisihkan sampai dingin.
3. Sarang burung, rebus semua bahan sarang burung sambil diaduk sampai mendidih.
Cara Mengatasi Kipas Angin Gantung Goyang dan Berisik, Tak Perlu Panggil Tukang Servis
KOMENTAR