SajianSedap.com - Resep Ketupat Padang adalah hidangan khas nusantara yang bisa jadi inspirasi resep Idul Adha yang wajib hadir.
Tanpa ada Resep Ketupat Padang ini, menyantap rendang saat Idul Adha jadi terasa kurang lengkap.
Jadi pastikan saja memasukkan Resep Ketupat Padang enak ini ke dalam list resep Idul Adha nanti sebagai teman menyantap rendang.
Baca Juga: Resep Peyek Kacang Teri, Menu Pelengkap Renyah yang Paling Diburu Seisi Rumah
Waktu: 60 Menit
Sajian: 10 Buah
Bahan:
500 gram nangka muda, potong-potong, rebus 1/2 matang
8 lonjor kacang panjang potong 3 cm
1 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
2.000 ml santan dari 1 1/2 butir kelapa
4 1/2 sendok teh garam
3 1/2 sendok teh gula merah sisir
4 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
5 buah cabai merah keriting
3 buah cabai merah besar
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 cm kunyit bakar
1 cm jahe
1 sendok teh merica
Bahan Pelengkap:
10 buah ketupat
200 gram kerupuk merah
4 sendok makan bawang merah, goreng untuk taburan
10 potong rendang daging
5 butir telur balado, belah 2 bagian
Cara Membuat Ketupat Padang:
1. Tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas sampai harum. Tuang santan. Masak sampai mendidih.
2. Masukkan nangka muda, kacang panjang, garam, dan gula merah. Masak sampai matang.
3. Sajikan ketupat bersama bahan pelengkap.
Baca Juga: Resep Cumi Masak Tinta Dan Daun Melinjo, Menu Akhir Bulan Dengan Rasa Lezat Untuk Makan Siang
Baca Juga: Resep Nasi Bakar Tumis Jamur, Si Menu Makan Siang Super Sedap yang Digemari Semua Orang
Baca Juga: Resep Brokoli Kuah Miso Enak, Menu Sehat Dan Praktis Andalan Di Akhir Bulan
Baca Juga: Resep Sambal Rebon Bakar, Menu Khas Nusantara Dengan Aroma Sedap Untuk Pelengkap
Baca Juga: Resep Daging Masak Pandan, Menu Beraroma Sedap yang Bikin Perut Keroncongan Terus
KOMENTAR