SajianSedap.com - Kaos kaki adalah barang yang dimiliki oleh tiap orang, setidaknya satu pasang.
Ini digunakan untuk melindungi kaki dari debu dan polusi, bahkan membantu menjaga kaki dari bakteri dan jamur.
Umumnya kaos kaki lebih sering digunakan saat menggunakan sepatu guna mencegah lecet pada saat memakai sepatu atau melindungi dari panas.
Dari sekian warna yang ada, kaos kaki putih menjadi pilihan banyak orang karena warnanya yang netral.
Namun pilihan kaos kaki putih memberi kesulitan dalam merawatnya karena mudah sekali kotor.
Jika sudah kotor dan dekil, kaos kaki akan terlihat jelek untuk digunakan.
Tapi jangan buru-buru untuk membuangnya, sebab ada cara membersihkan kaos kaki putih kotor dengan mudah.
Hanya dengan memanfaatkan bahan dapur, kaos kaki bisa bersih dan selalu terawat.
Yuk simak caranya berikut ini.
Untuk menghilangkan noda kotor dan dekil pada kaos kaki putih, salah satunya Anda bisa memanfaatkan baking soda.
Dilansir dari lovetoknow, berikut ini cara membersihkan kaos kaki yang dekil dan kusam.
Baca Juga: Tips Mudah Mencuci Kaos Kaki Supaya Tidak Melar dan Awet Meski Berkali-kali Dicuci
Baking soda adalah bahan serba guna dalam pembersihan di rumah tangga, termaasuk mengatasi noda pada kaos kaki.
Jadi alih-alih membuang kaos kaki putih yang bernoda, rendamlah dalam baking soda.
Caranya, isi bak atau ember dengan air hangat secukupnya untuk merendam penuh kaos kaki.
Lalu taburkan baking soda dalam jumlah secukupnya.
Masukkan kaos kaki dan biarkan terendam selama beberapa jam. Lalu peras kaos kaki dan masukkan ke mesin cuci.
Tambahkan secangkir baking soda dengan deterjen biasa untuk mencucinya.
Kemudian tambahkan secangkir cuka putih ke bilasan terakhir untuk melembutkan.
Asam asetat dalam cuka putih atau cuka pembersih bekerja sangat baik untuk memecah dan menghilangkan noda dari kaus kaki putih Anda.
Caranya, rebus beberapa gelas air dalam wadah besar.
Lalu masukkan kaos kaki kotor Anda dan tambahkan satu cangkir cuka putih.
Rendam kaus kaki semalaman. Dan cuci seperti biasa keesokan harinya.
Baca Juga: Cara Mencuci Kaos Kaki Agar Awet dan Tidak Melar, Pakai 3 Tips Sederhana Ini Saja
Sebelum memutuskan cara mencuci kaus kaki putih, kamu perlu mempelajari aspek-aspek utama perawatan barang-barang tersebut, seperti di bawah ini.
1. Jangan memakai kaus kaki putih lebih dari satu hari.
2. Sering-seringlah mencuci kaus kaki.
3. Pilih metode pencucian tergantung pada bahan kaus kaki.
4. Menggosok berlebihan akan merusak bentuk produk (terutama jika kainnya kaya akan benang katun alami).
5. Membersihkan kaus kaki dengan sabun atau merendamnya sebelum dicuci akan meningkatkan kemungkinan barang-barang dari mesin cuci berwarna putih bersih.
6. Selalu cuci pakaian putih secara terpisah dari pakaian berwarna.
Artikel ini telah tayang di lovetoknow dengan judul How to Whiten Socks: 7 Clever Hacks for a Brilliant Clean
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR