Adakah yang tidak bisa dibersihkan oleh cuka?
Untuk mengatasi karat yang muncul secara signifikan, rendam peralatan masak dan makan atau pisau berkarat ke dalam mangkuk berisi cuka dan diamkan semalaman.
Setelah terendam dengan baik, keluarkan peralatan besi yang berkarat dari cuka dan gosok karat dengan sabut baja atau sikat kawat.
Jika masih ada sisa karat, ulangi proses ini dan rendam benda lebih lama. Setelah semua karat dihilangkan, bersihkan dengan sabun cuci piring dan air, lalu keringkan secara menyeluruh.
Soda kue sangat cocok untuk pakaian dengan noda karat ringan. Ini juga bekerja dengan baik pada barang yang terbuat dari logam tipis.
Campur air dan soda kue menjadi pasta kental dan oleskan pasta ke seluruh peralatan besi yang berkarat, pastikan noda karat tertutup dengan baik. Biarkan pasta menempel selama 1 jam.
Gunakan sabut baja atau sikat kawat untuk mengikis benda dan menghilangkan karat. Bilas pasta dengan air dan keringkan seluruhnya.
Teknik ini menggabungkan keasaman lemon dengan sifat abrasif garam untuk mengatasi bintik karat kecil.
Tutupi area berkarat dengan garam lalu peras air lemon di atas lapisan garam. Biarkan campuran garam dan lemon menempel sekitar 2 jam.
Gosok peralatan besi berkarat dengan kulit lemon, atau jika noda membandel, gunakan sabut baja atau sikat kawat. Bilas sisa lemon, garam, dan karat, dan keringkan seluruhnya.
Pertama, kamu perlu mencampurkan beberapa tetes air lemon dengan satu sendok makan krim tartar.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR