Cake: kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
Masukkan margarin leleh sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan. Tuang di loyang 24x12x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Oven 25 menit dengan suhu 190 derajat Celsius.
Potong cake seukuran loyang 24x10x7 cm tebal cake 2 cm. Letakkan cake dalam loyang yang dialas plastik.
Bahan I: rebus air, agar-agar, gula pasir, dan pewarna merah cabai sambil diaduk sampai mendidih. Sisihkan.
Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
Tuang rebusan agar-agar sedikit-sedikit sambil dikocok dengan kecepatan rendah. Tuang di atas cake. Bairkan setengah beku.
Bahan II: rebus susu cair, agar-agar, cokelat bubuk, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Tambahkan potongan cokelat masak pekat. Aduk sampai cokelat larut.
Ambil sedikit adonan. Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Tuang lagi ke rebusan susu sambil diaduk sampai mendidih.
KOMENTAR