Tak Mau Makan Karena Dibully, Tapi Anaknya Larang Polisikan Akun Pembully, Ussy Sulistiawaty: 'Coba Kalian Pikir!'

By Lena Astari, Rabu, 12 Desember 2018 | 18:15 WIB
Ussy Sulistiawaty, Andhika Pratama, dan anak-anaknya. (Instagram.com/ussypratama)

Akan tetapi, butuh pertimbangan dan pikir panjang hingga akhirnya Ussy melaporkan oknum ini ke pihak berwajib.

Salah satu hal yang membuat wanita berusia 37 tahun ini harus menunda untuk melaporkan lantaran ditahan-tahan oleh anaknya sendiri.

Bahkan, sang anak yang masih dibawah umur tersebut merasa tak tega dan memikirkan nasib oknum yang telah membullynya.

"Kenapa baru kali ini ya kayak yang tadi aku bilang aku masih maju mundur dan aku bilang ke anak-anak mau laporin, mereka jawabannya 'jangan ma, kasihan mereka masih punya keluarga,' Coba? Kalian berpikir, anak-anak aku aja yang sudah dihina sedemikian rupa aja masih membela orang-orang itu," ceritanya.

Baca Juga : 6 Tahun Nikahi Berondong, Ussy Sulistiawaty Sukses Kembangkan 'Kerajaan Bisnis' Kuliner Bersama Andhika Pratama

Ussy sangat geram terhadap oknum yang melakukan pembullyan kepada sang anak.

Dia tidak terima anaknya yang tak punya salah justru selalu menjadi sasaran komentar negatif.

"Aku pikir anak-anak aku tuh enggak salah apa-apa, salahnya apa? Kalo misalnya akunya ibu yang tidak bener, ibu yang tidak bisa mendidik anak-anak, atau ibu yang gimana lah, mau dihina aku masih nerima, ini enggak, anak-anak aku tuh bener-bener anak-anak yang enggak tau masalah apa-apa," ungkapnya.

Wah, semoga masalah ini cepat selesai, ya!

Baca Juga : Resep Membuat Lemon Cane Cookies, Kue Kering Natal yang Curi Perhatian Semua Orang