Resep Membuat Chiffon Zebra Cake, Si Cantik Nan Lembut yang Bisa Jadi Teman Santai Sore

By Dwi, Jumat, 21 Desember 2018 | 17:00 WIB
Resep Membuat Chiffon Zebra Cake ()

Sajiansedap.id – Resep membuat Chiffon Zebra Cake dapat menjadi teman sore yang pasti bikin ketagihan.

Saking lembutnya, Chiffon Zebra Cake pasti jadi santapan wajin di rumah.

Simak langsung cara membuat Chiffon Zebra Cake dengan resep mudahnya berikut ini. 

Waktu: 100 Menit

Sajian: 16 Potong

Bahan:

Cara Membuat Chiffon Zebra Cake:

  1. Ayak tepung terigu dan baking powder. Tambahkan gula pasir. Aduk rata.
  2. Campur santan kental dan minyak goreng. Aduk rata.
  3. Tuang sedikit-sedikit ke campuran tepung terigu sambil diaduk perlahan. Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Sisihkan.
  4. Kocok putih telur, garam, dan cream of tartar sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  5. Tuang sedikit-sedikit ke dalam campuran tepung terigu sambil diaduk perlahan. Ambil 150 gram adonan. Tambahkan pasta cokelat. Aduk rata. Tambahkan pasta talas pada sisa adonan. Aduk rata.
  6. Tuang adonan secara bergantian di loyang chiffon diameter 20 cm tanpa dioles margarin. Cara menuang, adonan dituang di tengah, tetapi berputar di sekeliling kue.
  7. Oven dengan api bawah suhu 170 derajat Celsius 60 menit sampai matang.

Segera tangkupkan di atas botol dan biarkan dingin.

 Baca Juga : Resep Membuat Chiffon Lapis Cokelat, Kelembutannya Selalu Dirindukan