Dinding dari 30 Ribu Botol Bekas, Begini Tampilan Hunian Mewah Ridwan Kamil dengan Dapur Super Bersih

By Raka, Rabu, 19 Desember 2018 | 15:15 WIB
Intip hunian Ridwan Kamil dengan dapur super bersih (instagram.com/ridwankamil)

SajianSedap.id - Rumah Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang memiliki gaya minimalis namun hangat.

Memiliki luas tanah hanya 373 meter persegi, rumah Ridwan Kamil ini terdiri dari 30 ribu botol bekas tersebut justru terkesan luas.

Bahkan, 30 ribu botol bekas ini memenuhi 60% bagian dinding rumahnya.

Dianugerahi penghargaan

Seperti yang diketahui, rumah mantan Walikota Bandung yang satu ini tampak sangat familiar untuk masyarakat.

Baca Juga : Sudah Dandan Maksimal, Ridwan Kamil Dikira Manajer Katering Saat Hadiri Acara Pernikahan Karena Pakaian Ini

Pasalnya, rumah yang terdiri dari 30 ribu botol bekas minuman berenergi tersebut pernah mendapat berbagai penghargaan.

Hebatnya lagi, rumah tersebut didesain langsung oleh arsitektur handal, yaitu Ridwan Kamil atau yang kerap dikenal Kang Emil.

 

Seperti yang diketahui, Ridwan Kamil merupakan arsitektur handal yang telah mendesain berbagai bangunan berskala internasional.

Pria yang kini menjadi Gubernur Jawa Barat tersebut memiliki rumah pribadi yang minimalis namun unik.

Luar rumah Ridwan Kamil

Rumah Ridwan Kamil kerap disebut rumah botol karena memiliki konsep ramah lingkungan.

 

Dengan konsep tersebut, rumah suami dari Atalia Praratya tersebut pernah dianugerahi Asian Green Design Award oleh Building Construction Indonesia (BCI).

Salah satu hal yang menjadi bukti keramah lingkungan rumah Ridwan Kamil karena adanya 30 ribu botol bekas minuman energi tersebut.

Kang Emil menghabiskan waktu sekitar 6 bulan untuk mengumpulkan botol-botol tersebut.

Dalam sebuah wawancara yang belum diunggah channel YouTube Good Friend pada Selasa, (18/12/2018).

Baca Juga : Pasang Foto Makan Keluarga, Sosok Putra Ridwan Kamil, Emmeril yang Super Tampan Akhirnya Terekspos ke Media

"Rumah ini saya desain sendiri, tentulah karena sayakan arsitek hanya atas persetujuan menteri keuangan yaitu Ibu Cinta (Atalia Praratya)," ucap Ridwan Kamil.

Meskipun memiliki rumah yang didominasi dengan dinding botol bekas, kediaman Ridwan Kamil tersebut mampu bertahan hingga 11 tahun tanpa perawatan yang rumit.

"Perawatan setahun sekali aja menjelang lebaran, disemprot dengan semprotan buat mobil, jadi ini kan sejak 2007 jadi usianya sudah 11 tahun dan alhamdulillah tidak ada masalah,"tambahnya.

Miliki dapur super bersih

Tampilan luar rumah Ridwan Kamil tampak sangat asri karena dihiasi dengan berbagai tanaman hijau.

Baca Juga : Istrinya Digoda Orang, Ridwan Kamil Tanggapi dengan Pantun Ikan Kakap yang Bikin Ngakak

Tak hanya itu, di area luar rumah Ridwan Kamil juga terdapat kolam ikan yang memberi semakin memberi kesan teduh dan nyaman.

Tampak dari luar rumah Kang Emil tampak luas dan rimbun dengan tanaman hijau yang memberi Di area ruang keluarga tampak sebuah televisi layar datar yang berada di atas meja berwarna cokelat.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini

Di area ruang keluarga ini tampak nyaman dengan adanya kursi santai berwarna merah.

Ruang tamu rumah Ridwan Kamil yang tampak indah dengan hiasan ranting kayu berwarna cokelat serta pantulan cahaya dari dalam botol minuman berenergi yang semakin memberi kesan artistik.

Ruang keluarga rumah Ridwan Kamil

Tak hanya itu, di area ruang tamu yang berada tepat di sebelah ruang keluarga tersebut tampak terkesan hangat dan sangat nyaman.

Dapur yang ada di rumah Ridwan Kamil tampak bersih dan rapih serta terdapat unsur hijau dengan adanya tanaman sebagai hiasan.

Dengan nuansa serba putih pada furniture dan kitchen set yang ada di sana, membuat dapur di rumah Ridwan Kami terkesan luas dan sangat nyaman.

Dapur di Rumah Ridwan Kamil bernuansa putih bersih

Tak jauh dari dapur terdapat meja makan yang terbuat dari kayu dengan warna cokelat yang senada dengan warna dominan di rumah tersebut.

Wah, siapa yang tertarik untuk berkunjung ke rumah Kang Emil ini.

Baca Juga : Tampil Berotot Semasa SMP, Ridwan Kamil Akui Pernah Tembak 'Cinta Monyet' Pakai Kue, Diterima?

 Artikel ini telah tayang di grid.id denga judul "Luarnya Dibuat dari 30 Ribu Botol Bekas, Intip Interior Rumah Ridwan Kamil yang Bergaya Minimalis dan Hangat"